Kisah SPG IIMS 2014, Diminta Nomor Telepon Hingga Diajak Jalan

Ririn Indriani Suara.Com
Jum'at, 19 September 2014 | 17:20 WIB
Kisah SPG IIMS 2014, Diminta Nomor Telepon Hingga Diajak Jalan
SPG di IIMS 2014. [suara.com/Bernard Chaniago]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada yang menarik perhatian pengunjung di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014, selain mobil dan motor terbaru keluaran pabrikan mancanegara.

Ya, apa lagi kalau bukan kehadiran para Sales Promotion Girl (SPG) cantik yang ikut mewarnai pameran terbesar otomotif di dunia tersebut.

Efri salah satu SPG yang berhasil diwawancarai oleh suara.com mengungkapkan, sudah menjadi SPG IIMS sebanyak empat kali. Ia mengaku sangat menyukai pekerjaannya sebagai SPG di IIMS 2014, karena merupakan event terbesar setiap tahun walaupun bekerja dengan sistem shift.

"Shift satu dari pukul 11.00-15.00 WIB, dan shift dua mulai dari pukul 15.30-selesai," kata perempuan yang tinggal di Kayu Manis, Jakarta Timur tersebut.

Ia menuturkan, untuk kriteria SPG biasanya tergantung klien atau koordinator yang menginginkannya. Untuk menjadi SPG IIMS 2014, Efri sudah dibekali pembelajaran produk.

"Untuk kriteria SPG biasanya sesuai keinginan klien atau koordinator, biasanya dengan tinggi 168-170cm. Kita juga dibekali product knowledge oleh koordinator sebelumnya," tutur perempuan berusia 25 tahun tersebut.

Efri mengungkapkan profesi SPG tak luput dari berbagai godaan. Ia mengaku pernah beberapa kali mengalami perlakuan kurang sopan dari klien misalnya, minta nomor telepon atau sekadar mengajak jalan.

"Pasti, banyak klien yang berbuat nakal, tetapi aku tolak secara halus dengan senyum, dan bilang kalau sedang diawasi koordinator," ungkap SPG yang berjaga di Stand Dodge tersebut.

Trik lain yang juga bisa dilakukan untuk menghindari  godaan lelaki nakal, lanjut Efri adalah mengalihkan pembicaraan  dan menyudahi perbincangan dengan santun sehingga lelaki tersebut tak mempunyai kesempatan untuk menggodanya lebih jauh.

Lain lagi cerita Lina yang baru kali pertama menjadi SPG IIMS 2014 di stand sparepart kendaraan. "Aku baru pertama kali jadi SPG di IIMS 2014," katanya di stand Sparepart kendaraan IIMS 2014, JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Jumat (19/9/2014).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI