Suara.com - Pabrikan mobil asal Jerman, Mercedes-Benz meluncurkan produk terbaru keluarannya di Indonesia International Motor Show (IIMS) tahun 2014, Kamis (18/9/2014), dengan nama E 63 AMG S.
Claus Weidner selaku Presiden dan CEO Mercedes-Benz Indonesia mengatakan, dirinya sangat bangga bisa meluncurkan secara resmi E 63 AMG S, yang merupakan sedan premium sport performa tinggi.
"Kami sangat bangga bisa mengelurkan produk terbaru dengan series E-Class E 63 AMG S, ini menunjukan kepemimpinan Mercedes-Benz di pasar otomotif premium," kata Weidner di stand Mercedes-Benz IIMS 2014, JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Kamis (18/9/2014).
Mercedes-Benz melalui rilisnya menerangkan, kendaraan sporty mewah tersebut memiliki kriteria sebagai berikut,
1. Kapasitas mesin mencapai 5461 cc, berdaya hingga 430kW (585hp) pada kekuatan 5.500 rpm.
2. Body AMG.
3. Kaca atap geser panoramic.
4. Suspensi sport.
5. Sistem pembuangan gas AMG sport.
6. Performa dengan 6 piston dalam rem merah.
7. Interior Sport.
8. Kunci induk elektronik.
Stephan Moebius selaku Direktur Sales Marketing Mercedes-Benz Indonesia mengatakan, untuk series E-Class E 63 AMG S ditaksir dengan harga Rp 3,039 miliar dengan hanya mengeluarkan warna hitam.
"Untuk harga Rp 3,039 miliar, dengan keluaran hanya warna hitam," pungkasnya.