All-New Mazda2 Akan Diperkenalkan di IIMS 2014

Kamis, 11 September 2014 | 15:33 WIB
All-New Mazda2 Akan Diperkenalkan di IIMS 2014
Sebuah model All-New Mazda2. [Mazda.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pihak Mazda Motor Indonesia menyatakan akan memperkenalkan line-up terbarunya dari segmen mobil compact, All-New Mazda2, dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 mendatang.

"Memperkenalkan," ungkap Presiden Direktur PT Mazda Motor Indonesia, Keizo Okue, saat ditemui di Serpong, Kamis (11/9/2014).

Okue enggan menjelaskan lebih lanjut, apakah mobil tersebut hanya akan diperkenalkan, atau sekaligus dilakukan peluncurannya untuk pasar otomotif di Indonesia.

"Tunggu saat IIMS saja," tandasnya.

Pada ajang festival otomotif terbesar di Indonesia tersebut, Mazda disebut akan membawa serta varian-varian yang memang sudah didistribusikan di Indonesia, seperti CX5 dan Biante.

Untuk All-New Mazda2 sendiri, sebagaimana dikutip Reuters, Mazda Motor Corp menargetkan penjualannya hingga 200.000 unit secara global. Mobil ini selain diproduksi di pabrik Mazda yang berada di Jepang, juga akan dibuat di Meksiko dan Thailand.

Di Jepang sendiri, mobil ini sudah mulai didistribusikan bulan ini. All-New Mazda2 disebut menggunakan teknologi mesin Skyactiv 1.5 L.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI