Akibat PPnBM Naik, Pasar Lamborghini Turun 50 Persen

Jum'at, 05 September 2014 | 14:02 WIB
Akibat PPnBM Naik, Pasar Lamborghini Turun 50 Persen
Ilustrasi Lamborghini. [Shutterstock/Darren Brode]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kenaikan Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) sejak April 2014 lalu, dinilai memberikan efek besar terhadap penjualan kendaraan mewah berkapasitas lebih dari 3000 cc. Salah satunya adalah merek mobil premium, Lamborghini.

Menurut Johnson Yaptonaga, CEO PT Artha Auto selaku distributor resmi Lamborghini di Indonesia, penjualan Lamborghini tahun ini memang mengalami penurunan.

"Tahun ini kami bisa turun 50 persen," katanya, saat ditemui di Jakarta, belum lama ini.

Namun menurut Johnson, selain faktor kenaikan PPnBM, banyak kejadian besar lainnya yang juga mempengaruhi penjualan kendaraan berlambang banteng ini.

"Kemarin kan juga ada Pemilu," tambahnya.

Lebih jauh, Johnson pun menyebut bahwa pihaknya menargetkan penjualan tahun ini sebanyak 10 unit, khususnya untuk varian terbaru mereka yakni Lamborghini Huracan. Sebagai perbandingan, tahun lalu menurut Johnson, pihaknya telah menjual sebanyak 40 unit Lamborghini.

"Saya rasa tahun depan pasar akan kembali normal," katanya pula.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI