Suara.com - 250 GTO Berlinetta produksi tahun 1962 yang dilelang di California, Amerika Serikat pada Kamis (14/8/2014) akhirnya terjual dengan harga 38,1 juta dolar AS atau sekitar Rp446 miliar.
Dengan harga itu, mobil yang sebelumnya dimiliki oleh jutawan berdarah Italia Fabrizio Violati, gagal memecahkan rekor mobil termahal yang pernah dilelang.
Rekor mobil termahal dalam lelang masih dipegang oleh Ferrari 250 GTO produksi 1963 yang laku terjual di harga 52 juta dolar AS atau sekitar Rp607 miliar pada Oktober 2013 silam.
Sebelumnya sejumlah laporan sebelum pelelangan menyebutkan bahwa mobil itu berpotensi terjual dengan harga sekitar 75 juta dolar AS atau sekitar Rp887 miliar.
Adapun Ferrari 250 GTO keluaran 1962 itu dibeli pada 1965 oleh Fabrizio Violati, pemilik perusahaan pembuat botol air mineral dan pemilik pertanian kelahiran Italia.
Mobil milik Violati itu pernah merebut juara kedua dalam ajang Tour de France Automobile pada 1962. Violati, yang wafat pada 2010, adalah pemilik keempat dan terakhir dari mobil tersebut.
Selain Ferrari 250 GTO, lelang itu juga menyertakan sembilan mobil Ferrari Maranello Rosso yang juga merupakan koleksi Violati. Total adal 116 mobil yang akan dilelang Bonhams selama pekan ini. (Reuters/Bloomberg)