Honda Akan Perkenalkan HR-V di IIMS 2014

Menggunakan utilitas dan desain dari SUV, serta interior dari mobil 'coupe'.
Suara.com - Agen Pemegang Merek (APM) asal Jepang, PT Honda Prospect Motor (HPM), akan memperkenalkan varian terbarunya dari segmen Compact Utility Vehicle (CUV), di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 mendatang.
Model yang akan diperkenalkan itu adalah HR-V, atau yang dikenal sebagai Honda Vezel di Jepang. Varian ini disebut akan menambahkan varian SUV di Honda bersama CR-V.
"Varian ini merupakan varian crossover dari coupe dan minivan," kata Direktur Marketing dan After Sales PT HPM, Jonfis Fandy, di Jakarta, Rabu (16/7/2014).
Jonfis menyebutkan bahwa mobil ini menggunakan utilitas dan desain dari varian SUV, serta interior dari mobil coupe.
Baca Juga: Ada yang Hedon, Ada yang Memelas: Ini Komparasi Koleksi Kendaraan 6 Tersangka Korupsi Pertamina
"Nanti bisa dilihat, interior yang ada di mobil ini berbeda dari SUV lain," katanya.
Nantinya, menurut Jonfis pula, mobil ini akan tersedia dalam dua jenis mesin, yakni 1.5 L dan 1.8 L.
"Untuk harga dan rincian spek, kami belum bisa katakan sekarang," tambahnya.
Namun begitu, Jonfis memastikan bahwa harga HR-V akan lebih murah dibandingkan dengan varian CR-V. Sebagai perbandingan, harga CRV kini berkisar Rp400 juta per unit.
Baca Juga: Harga Lebih Murah dari Brio Satya, Mobil Listrik Ini Tawarkan Sunroof dengan Performa Menarik