Suara.com - Porsche Asia-Pasifik mengumumkan penjualannya selama enam bulan pertama di tahun 2014 yang mencapai 1.594 unit. Angka ini terbilang turun 7,3 persen dibandingkan penjualan periode yang sama tahun lalu yang sebanyak 1.720 unit.
Berdasarkan siaran pers yang diterima Suara.com, Selasa (15/7/2014), kontributor terbesar penjualan kali ini adalah varian Sport Utility Vehicle (SUV) yakni Porsche Cayenne, dengan total penjualan 907 unit dan menguasai pasar sebesar 57 persen. Angka ini sendiri turun 18 persen dibandingkan penjualan tahun lalu yang mencapai 1.114 unit.
Sedangkan angka kenaikan terbesar dicatatkan Panamera, yang mengalami kenaikan penjualan dari 188 unit tahun lalu menjadi 258 unit di awal tahun ini.
Sementara itu disebutkan, model 911 Targa serta 911 Turbo dan Turbo S sudah mulai dikirim sebanyak 136 unit. Hanya saja, perhitungan tersebut baru akan dimasukkan pada perhitungan enam bulan berikutnya. Sedangkan varian Macan baru tiba di kawasan Asia-Pasifik sekitar 32 unit.
"Di atas semua itu, kami mempertahankan optimisme kami untuk semester kedua tahun ini," kata Managing Director Porsche Asia-Pasifik, Martin Limpert.