Suara.com - Varian Sport Utility Vehicle (SUV) menjadi varian terpopuler dari merek pabrikan otomotif Porsche. Managing Director Porsche Indonesia, Christoph Choi menyebutkan bahwa varian SUV atau empat pintu mendominasi penjualan Porsche.
Besaran kontribusi penjualan SUV menurut Choi bahkan mencapai 65 persen dibandingkan dengan penjualan mobil sport atau dua pintu.
"Di Porsche, kendaraan kami bagi menjadi dua yakni sport serta SUv dan sedan, atau dua pintu dan empat pintu," katanya.
Lebih lanjut, Choi menyebutkan bahwa pemilihan SUV di Indonesia terkait dengan kondisi jalanan Indonesia.
"Makanya banyak yang lebih memilih SUV karena kondisi jalanan di Indonesia," katanya.
Sebelumnya, varian SUV terbaru dari Porsche yakni Macan 2.0 L sudah bisa dipesan dan akan dilakukan pengiriman mulai bulan depan.