Daihatsu dan Toyota Ekspor Avanza ke Timur Tengah

Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 18 Juni 2014 | 04:02 WIB
Daihatsu dan Toyota Ekspor Avanza ke Timur Tengah
Toyota Avanza siap diekspor ke Timur Tengah. (Dok. Daihatsu Astra Motor)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dan PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) memperluas pasar ekspor MPV (multi purpose vehicle) Avanza, ke negara tujuan ekspor baru di Timur Tengah. Peluncuran ekspor Avanza dilakukan Senin (16/6/2014) di Vehicle Logistic Center (VLC) Daihatsu, di kawasan Sunter, Jakarta.

Sebagai tahap awal, Daihatsu dan Toyota mengekspor 5.000 CBU Avanza tahun 2014 ke negara-negara di Timur Tengah. Mobil-mobil yang diekspor berasal dari fasilitas produksi Daihatsu di Sunter dan Karawang, Jawa Barat.

“Perluasan pasar ekspor Avanza ke Timur Tengah ini semakin mengukuhkan pengakuan pasar internasional atas kualitas global produk ADM sekaligus keberhasilan koordinasi Grup Toyota,” ujar Sudirman MR, Presiden Direktur ADM, dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Selasa (17/6/2014).

Sejak produksi perdana akhir tahun 2003 hingga Mei 2014, ADM telah memproduksi Avanza sebanyak 1.394.954 unit yang terdiri dari 1.183.867 unit untuk kebutuhan pasar domestik dan 211.087 unit diekspor ke 44 negara yang tersebar di Asia, Timur Tengah, Afrika, dan Amerika Latin.

Proses produksi Avanza (bersama kembarannya Xenia) telah melibatkan 830 supplier dengan jumlah tenaga kerja sekitar 487.000. Penggunaan komponen lokal pada Avanza saat ini telah mencapai 85 persen dan diharapkan akan terus meningkat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI