Ingin Tampil Beda, Nissan Beri Sentuhan "V" pada Seluruh Mobilnya

Liberty Jemadu Suara.Com
Minggu, 20 April 2014 | 05:57 WIB
Ingin Tampil Beda, Nissan Beri Sentuhan "V" pada Seluruh Mobilnya
Logo Nissan. (Reuters)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nissan Motor Co ingin tampil beda di tengah persaingan ketat pasar otomotif dunia dengan memberikan sentuhan unik pada sebagian besar mobil produksinya di dunia. Seperti yang diberitakan Reuters akhir pekan ini, Nissan mengaku akan memasang grill depan berbentuk "V" pada sebagian besar mobil bikinannya.

"Sebelumnya kami tidak merasa perlu untuk tampil seragam, tetapi jumlah merek mobil terus bertambah di Cina, dan memang terlalu banyak wajah yang berbeda," kata Shiro Nakamura, kepala bidang desain global Nissan.

Di Cina, negara yang menjadi pasar terbesar industri otomotif dunia, ada sekitar 80 merek mobil yang bersaing.

"Jika Anda tidak menyeramkan penampilan seluruh portofolio...Anda tidak akan terlihat," imbuh Nakamura.

Desain eksterior baru Nissan itu akan terlihat pada penambahan sebatang panel krom, yang melengkung membentuk huruf V, dan menghubungkan antara hood dengan lampu depan.

Desain baru itu juga adalah jawaban Nissan terhadap tantangan Volkswagen AG, yang juga menyeragamkan desain dari tiga merek di bawahnya yakni VW, Skoda, dan Seat.

"Seluruh industri otomotif terpengaruh oleh strategi Volkswagen. Jika tidak menyamai mereka, identitas merek Anda akan tersapu," ujar Nakamura.

Nissan akan mulai meluncurkan mobil dengan pola grill berbentuk V pada sebuah mobil konsep yang akan dipamerkan di Beijing Motor Show, yang dibuka Minggu (20/19/2014).

Penjualan mobil Nissan pada 2013 naik 3,1 persen menjadi 5,1 juta unit. Di Cina, penjualan Nissan, Infiniti, dan Venucia - mobil produksinya dalam kerja sama dengan pabrikan lokal Dongfeng Automobile - naik hampir 20 persen menjadi 963.117 unit. Di Cina Nissan berhasil merebut 5,7 persen pangsa pasar. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI