Suara.com - Matamata - Sejumlah produsen otomotif dunia akan merilis city car terbaru mereka dalam ajang pameran Geneva Motor Show tahun ini. Beberapa di antaranya adalah Opel dan MINI, pabrikan otomotif asal Eropa.
Opel, produsen mobil asal Jerman siap merilis Adam Rocks, model terbaru city car-nya di ajang pameran Geneva Motor Show pekan ini. Mobil tersebut dilengkapi dengan sistem "infotainment" berbasis iOS Apple dan Android dari Google.
Adam Rocks adalah varian terbaru dari Adam, produk Opel yang sudah dirilis sebelumnya. Pengguna smartphone berbasis iOS dan Android bisa mengkoneksikan perangkatnya dengan mobil tersebut, sehingga bisa menjawab panggilan telepon dan membalas SMS dengan perintah suara.
Bukan hanya Opel saja. MINI, pabrikan mobil asal Inggris juga merilis mobil terbarunya pada pameran akbar tersebut. Mobil generasi ke empat tersebut bakal dilengkapi juga dengan sistem "infotainment" yang kompatibel dengan iOS dan Android pula. (Reuters)