Masuk Terowongan Silaturahim Istiqlal-Katedral, Jemaat Katolik Kagum: Toleransinya Kental Sekali

Jum'at, 18 April 2025 | 18:11 WIB
Masuk Terowongan Silaturahim Istiqlal-Katedral, Jemaat Katolik Kagum: Toleransinya Kental Sekali
Daryanto, seorang jemaat Katolik saat merasakan terowongan silaturahim yang menjadi penghubung antara Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral, Jakarta saat melaksanakan Misa Paskah 2025. (Suara.com/Fakhri)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Terowongan silaturahim yang menghubungkan Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral dibuka selama masa Misa Paskah 2025. Para jemaat Katolik bisa mengakses terowongan ini untuk menuju ke Gereja Katedral.

Terowongan ini memang dibuat salah satu tujuannya untuk mendukung kapasitas parkir apabila ada kegiatan di Gereja Katedral atau Masjid Istiqlal.

Daryanto, seorang Jemaat Katolik yang mengakses terowongan ini, mengaku merasa terbantu dengan adanya fasilitas ini. Sebab, ia tak perlu khawatir kesulitan mencari parkir kendaraan saat hendak mengikuti Misa Paskah.

"Terowongan ini membantu banget ya. Jadi lebih mudah cari parkir," ujarnya saat ditemui Suara.com, Jumat (18/4/2025).

Selain memudahkan akses dari parkiran, ia mengaku melintasi terowongan ini memberi pengalaman tersendiri. Ia bisa melihat diorama toleransi umat beragama.

Umat Katolik memperagakan adegan dalam visualisasi Jalan Salib saat peringatan Jumat Agung di Gereja Katedral, Jakarta, Jumat (18/4/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Umat Katolik memperagakan adegan dalam visualisasi Jalan Salib saat peringatan Jumat Agung di Gereja Katedral, Jakarta, Jumat (18/4/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Bagus terowongannya juga kan jadi bisa lihat-lihat. Enggak bosen," ucapnya.

Selain itu, melewati terowongan ini akan lebih aman lantaran jemaat tak perlu menyebrang lewat jalan raya karena ada akses khusus.

Di satu sisi, ia juga melihat terowongan ini sangat menonjolkan toleransi antar umat beragama. 

"Kental sekali ya perasaan toleransinya," pungkasnya.

Baca Juga: Suka Cita Arya, Perankan Sosok Yesus di Prosesi Jalan Salib Gereja Katedral

Terowongan Silaturahim Dibuka Selama Paskah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI