Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari Ridwan Kamil. Rumah mantan Gubernur Jawa Barat (Jabar) itu kabarnya digeruduk warga ketika Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita barang hasil korupsi.
Informasi itu beredar di media sosial (Medsos) Instagram. Akun yang menyebarkan kabar tersebut adalah “saut_h.s”.
Akun Instagram “saut_h.s” pada Senin (17/3/2025) membagikan video dengan klaim tersebut.
Terdapat narasi dituliskan pengunggah. Berikut narasinya:
“hukum mati semua koruptor uang negara jangan di kasih Ampun. Detik detik rumah Ridwan Kamil di geruduk warga saat KPK sita barang hasil korupsi.”
“Rumah Ridwan Kamil tak luput dari geruduk warga…”
Hingga Senin (14/04/2025) kemarin, unggahan tersebut telah disukai oleh 300-an pengguna dan menuai 60-an komentar.
Pemeriksaan Fakta
Melansir dari Turnbackhoax.id yang mengutip di Cek Fakta Tempo.co, berdasarkan hasil verifikasi tim pemeriksa fakta dengan memperhatikan komentar warganet dan menelusurinya melalui mesin pencarian Google, video tersebut tidak ada kaitannya dengan penggerudukan rumah Ridwan Kamil oleh warga saat KPK menggeledah rumahnya.
Baca Juga: Cek Fakta, Titiek Puspa Dikabarkan Meninggal
Lingkungan rumah yang tampak dalam video tersebut tidak sama dengan rumah Ridwan Kamil yang diberitakan telah digeledah KPK pada Senin, 10 Maret 2025.