Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar

Hairul Alwan
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
Tangkapan layar video viral pria membeli iphone yang dibeli bocah SMP menggunakan uang orang tua hingga Rp20 juta. [Instagram @folkshitt]

percakapan seorang pria dengan pria dan wanita lain di hadapannya saat transaksi jual beli iphone

Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan percakapan seorang pria dengan pria dan wanita lain di hadapannya saat transaksi jual beli iphone belakagan viral di media sosial.

Dalam video viral percakapan jual beli iphone tersebut terungkap seorang bocah SMP atau Sekolah Menengah Pertama nekat mencuri uang orang tua demi membelikan iphone untuk sang pacar.

Dalam seorang pria yang merupakan pembeli dua unit iphone itu berbincang sebelum membeli hp flagship keluaran Apple itu.

Diketahui, kisah seorang bocah SMP curi uang orang tua senilai Rp20 juta demi beli Iphone viral di media sosial.

Baca Juga: Bolehkah Membayar Hutang Puasa Orang Tua yang Sudah Meninggal? Ini Penjelasan Lengkapnya

Video yang diunggah oleh akun Instagram @folkshitt itu menunjukkan seorang pria yang tengah berbincang dengan sepasang suami-istri yang diduga merupakan keluarga bocah SMP tersebut.

Dalam video itu orangtua bocah itu menceritakan bila uang yang telah disimpan guna keperluan penting tiba-tiba saja hilang dari tempat penyimpanan hingga membuat kedua orang tuanya panik.

Setelah diselidiki, meski awalnya tak mengakui perbuatannya ternyata anak mereka sendiri lah yang mencuri uang tersebut.

"Gak bisa tidur bapaknya terus di cek uangnya hilang Rp20 juta enggak ada itu shock," kata seorang pria dalam video tersebut.

"ternyata buat dibeli hp dua," timpal seorang wanita berbincang dengan pria dalam video tersebut.

Baca Juga: 5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!

"Gak ngaku mas kalo di buat beli HP," ungkapnya.