Sebelumnya diberitakan, viral di media sosial dokter residen anestesi diduga melakukan pemerkosaan kepada seorang perempuan penunggu pasien di Rumah Sakit RSHS Bandung. Dalam aksinya, dokter residen anestesi itu menggunakan modus tes crossmatch atau atau pencocokan silang darah, sebelum akhirnya membius korban hingga tidak sadar.
Pelaku beralasan ayah korban membutuhkan darah. Korban yang tidak mengetahui prosedur crossmatch darah langsung mengikuti arahan pelaku. Setelah sadar, ia merasa nyeri pada kemaluannya.