“Korban sudah tergantung dengan leher terikat tali,” kata Ade Ary.
AH kemudian berinisiatif untuk menurunkan korban yang menggantung. AH memotong tali tambang yang menjerat leher korban menggunakan pisau yang diambilnya dari dapur.
Korbanpun terjatuh ke lantai, namun nyawa korban sudah tidak tertolong alias meninggal dunia. Mendapati hal tersebut, AH kemudian melaporkan peristiwa ini kepada Ketua RT setempat.
Ketua RT yang berinisial K (58), kemudian langsung meminta warganya untuk melaporkan hal ini ke kantor polisi terdekat. Petugas dari Polsek Kebayoran Lama, kemudaian mendatangi lokasi untuk melakukan pengecekan.
Jenazah kemudian dibawa petugas untuk dilakukan autopsi di kamar jenazah Rumah Sakit Fatmawati. Hingga saat ini polisi masih mendalami penyebab kematian korban.
“Jenazah korban dibawa ke RS Fatmawati guna dilakukan Visum Et Repertum.
Kasus ditangani Polsek Kebayoran Lama,” pungkas Ade Ary.
Penumpang Bus Meninggal Dunia
Sementara itu, pada kejadian lain dilaporkan, seorang penumpang bus Antar Lintas Sumatera (ALS) tujuan Kota Medan, Sumatera Utara, dilaporkan meninggal dunia saat sampai di Pos Pengamanan Idul Fitri Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat (Sumbar), pada Jumat pagi sekitar pukul 09.00 WIB.
Baca Juga: Usai Jurnalis Tewas di Hotel, Kini Mayat Wanita Bercelana Doraemon Ngambang di Kali Cengkareng
"Bus ini berhenti di pos pengamanan Mudik Lebaran, lalu melaporkan seorang penumpang meninggal dunia," kata Kapolsek Pulau Punjung, Iptu Azamu Suhari, di Pulau Punjung, Jumat lalu.