Kata Pengamat Soal Silaturahmi Didit Prabowo ke Rumah Megawati, Benarkah Kekeluargaan?

Sabtu, 05 April 2025 | 17:12 WIB
Kata Pengamat Soal Silaturahmi Didit Prabowo ke Rumah Megawati, Benarkah Kekeluargaan?
Pinka Haprani - Didit Prabowo - Puan Maharani (Instagram/puanmaharananiri)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kunjungan Didit ke rumah Megawati ini disebut-sebut sebagai jembatan antara Prabowo dengan Megawati untuk segera bertemu.

Pasalnya, meskipun di suasana lebaran, Megawati disebut tidak menggelar open house seperti beberapa elite pada umumnya.

Sehingga munculah spekulasi bahwa Didit ditengarai membawa pesan khusus dari sang ayah untuk Megawati.

Seperti diketahui, Prabowo dan Megawati beberapa kali berencana bertemu secara langsung, namun hingga kini pertemuan itu belum terjadi.

Tak hanya bersilaturahmi mengunjungi rumah Megawati, Didit juga bertolak ke kediaman Presiden ke-7 RI, Joko Widodo.

Pertemuan Didit dengan Jokowi di Solo, Jawa Tengah berlangsung singkat hanya sekitar 45 menit.

Safari lebaran Didit ke sejumlah tokoh besar ini dinilai sebagai strategi politik Prabowo untuk menjaga hubungan dengan berbagai pihak.

Tidak Ada Pesan Politik

Sementara itu, Juru Bicara PDIP Guntur Romli menyatakan, bahwa Putra Presiden Prabowo Subianto, Didit Hediprasetyo murni hanya silaturahmi kepada Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri beberapa waktu lalu.

Baca Juga: ART Ditangkap di Mall, Usai Gasak Dolar Majikan di Hari Lebaran

Ia berujar bahwa tak ada pesan politik yang dititipkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI