Tragis! Ratusan Warga Muslim Myanmar Jadi Korban Gempa saat Salat Dalam Masjid

Muhammad Yunus Suara.Com
Rabu, 02 April 2025 | 15:47 WIB
Tragis! Ratusan Warga Muslim Myanmar Jadi Korban Gempa saat Salat Dalam Masjid
Palang Merah Indonesia (PMI) mengirimkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat terdampak gempa bumi di Myanmar [Suara.com/PMI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bantuan ini telah dipersiapkan dari Gudang Regional PMI di Banten dan akan diberangkatkan bersama dengan bantuan dari Pemerintah Indonesia.

Pengiriman bantuan dijadwalkan berlangsung pada Kamis, 3 April 2025, dari Bandara Soekarno-Hatta menggunakan pesawat kargo menuju Nay Pyi Taw, Myanmar.

Saat ini, seluruh barang bantuan telah berada di area kargo bandara dan siap untuk diberangkatkan.

Selain bantuan berupa barang, PMI juga telah menyalurkan dana kemanusiaan sebesar 100 ribu dolar AS kepada Palang Merah Myanmar untuk membantu pemulihan pascagempa.

Komitmen PMI dalam Bantuan Kemanusiaan

Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla, menegaskan bahwa bantuan ini merupakan wujud nyata komitmen PMI dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana tanpa melihat batas wilayah.

“PMI terus berkomitmen untuk memberikan bantuan kemanusiaan bagi masyarakat yang membutuhkan, baik di dalam maupun luar negeri. Bantuan ini adalah wujud solidaritas Indonesia untuk saudara-saudara kita di Myanmar yang tengah menghadapi situasi sulit akibat gempa bumi,” ujar Jusuf Kalla.

Selain pengiriman bantuan barang, PMI juga berencana mengirimkan personel kemanusiaan.

Termasuk Tim WATSAN (Water and Sanitation) serta tenaga bantuan lainnya yang sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

Baca Juga: Bantu Korban Gempa Myanmar, Menlu Bakal Kirim Bantuan Besok

Pengiriman personel ini akan dikoordinasikan bersama Federasi Internasional Palang Merah dan Bulan Sabit Merah, serta Palang Merah Myanmar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI