Suara.com - Sebuah video unggahan kanal YouTube MafatihTV pada 24 Maret 2025 mengklaim bahwa pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un, telah masuk Islam setelah berkunjung ke Indonesia.
Video tersebut berjudul “Subhanallah! Kim Jong Un Masuk Islam Setelah Berkunjung ke Indonesia” dengan narasi dalam thumbnail yang berbunyi “Mualafnya Kim Jong Un di Tangan Seorang Ulama Asal Indonesia.”
Dalam deskripsi unggahan, video tersebut menyatakan bahwa Kim Jong Un memutuskan untuk memeluk Islam setelah terinspirasi oleh budaya dan ajaran Islam di Indonesia.
Disebutkan pula bahwa seorang ulama asal Indonesia berperan dalam proses mualaf pemimpin Korea Utara tersebut.
Berikut adalah deskripsi lengkap dari unggahan tersebut:
"SUBHANALLAH KIM JONG UN MASUK ISLAM SETELAH BERKUNJUNG KE INDONESIA Dalam video ini, kami membahas kisah menarik tentang Kim Jong Un yang memutuskan untuk masuk Islam setelah kunjungannya ke Indonesia. Keputusan mengejutkan ini menjadi bukti kuat bahwa Indonesia, dengan keindahan budaya dan ajaran Islamnya, berhasil menyentuh hati pemimpin Korea Utara tersebut. Kim Jong Un, yang dimualafkan oleh seorang ulama dari Indonesia, kini menjadi simbol perdamaian dan persaudaraan antar umat beragama. Saksikan kisah lengkapnya di video ini dan temukan lebih banyak tentang momen bersejarah yang mengubah pandangan dunia terhadap Islam!"
Namun, setelah dilakukan penelusuran, klaim tersebut tidak memiliki dasar yang valid.
Tidak ada sumber berita kredibel maupun pernyataan resmi dari pemerintah Korea Utara atau pihak berwenang lainnya yang mengonfirmasi kabar tersebut.
Selain itu, tidak ditemukan informasi terkait kunjungan Kim Jong Un ke Indonesia dalam periode yang disebutkan.
Baca Juga: Petaka Mees Hilgers: Cedera Jadi Kontroversi Kini Nilai Pasar Terus Turun
Berdasarkan fakta yang ada, video unggahan MafatihTV ini dapat dikategorikan sebagai hoaks.