Suara.com - Badan Pengelola Investasi (BPI) Daya Anagata Nusantara (Danantara) telah mengumumkan struktur kepengurusan lengkapnya pada Senin (24/3/2025).
Salah satu bagian utama dalam kepengurusan ini adalah Holding Investasi, yang dipimpin oleh Chief Investment Officer (CIO) Pandu Sjahrir.
Dalam struktur kepemimpinan Holding Investasi, terdapat tiga tokoh penting, yakni Djamal Attamimi sebagai Managing Director Finance, Bono Daru Adji sebagai Managing Director Legal, serta Stefanus Ade Hadiwidjaja sebagai Managing Director Investment.
Berikut profil dan jejak kariernya ketiganya.
1. Djamal Attamimi
Djamal Attamimi dikenal memiliki pengalaman luas di bidang keuangan. Ia menyelesaikan pendidikan sarjananya di University of California Berkeley, Amerika Serikat (1986) dengan gelar Bachelor of Arts in Economics.
Selanjutnya, ia meraih gelar Master of Business Administration dari Erasmus University Rotterdam, Belanda (1990).
![Djamal Attamimi. [Dok. Istimewa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/24/20570-djamal-attamimi.jpg)
Sepanjang kariernya, Djamal Attamimi telah menduduki berbagai posisi strategis di perusahaan keuangan global. Saat ini, ia menjabat sebagai Managing Partner & CEO di Lynx Asia Partners sejak 2013.
Sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai Managing Director dan Head of Financing Group di Nomura (2011–2013) serta Managing Director, Co-Head of Capital Markets & Treasury Services di Deutsche Bank (2005–2011).
Baca Juga: Pengamat: IHSG Melemah Bukan Karena Danantara
Selain itu, ia memiliki pengalaman sebagai Managing Director di Delta Advisory, Director of Structured Transactions Group di Citibank, dan Director of Structured Markets Group di Rabobank.