Resmi! AHY Umumkan Struktur Baru Pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030, Ini Nama-namanya

Minggu, 23 Maret 2025 | 17:51 WIB
Resmi! AHY Umumkan Struktur Baru Pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030, Ini Nama-namanya
AHY Umumkan Struktur Baru DPP Partai Demokrat 2025-2030. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengumumkan struktur baru kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat periode 2025-20230. Pengumuman dilakukan AHY di kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (23/3/2025).

Ketua Umum Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambamg Yudhoyono atau AHY turut hadir dalam pengumuman kepengurusan baru DPP Partai Demokrat itu.

Pengumuman dilakukan secara langsung dengan memperkenalkan sekaligus jajaran di hadapan para kader.

"Dengan rasa bangga, mengumumkan kepada semua untuk Majelis Tinggi Partai Demokrat sesuai dengan AD/ART jumlah minimal 9, jumlah maksimal 17 orang dan ini jumlahnya 17 orang," kata AHY mengawali pengumuman dengan memperkenalkan jajaran Majelis Tinggi Partai.

Berikut daftar nama-nama jajaran kepengurusan Partai Demokrat:

Majelis Tinggi Partai
- Susilo Bambang Yudhoyono (Ketua)
- Agus Harimurti Yudhoyono (Wakil Ketua)
- Teuku Riefky Harsya (Sekretaris)
- Edhie Baskoro Yudhoyono
- Andi Alfian Mallarangeng
- Herman Khaeron
- Letnan Jenderal TNI (Purn) E.E Mangindaan
- Sjariefuddin Hasan
- Amir Syamsuddin
- Hinca Pandjaitan
- Mayor Jenderal TNI (Purn) Nahrowi Ramli
- Melani Leimena Suharli
- Sarjan Tahir
- Muhammad Jafar Hafsah
- Indrawati Sukadis
- Kolonel (Purn) Guntur Sasono
- Irwan Fecho

Dewan Kehormatan Partai
- Hinca Pandjaitan (Ketua)
- Nachrowi Ramli (Wakil Ketua)
- Partoyo (Sekretaris)

Mahkamah Partai
- Nachrowi Ramli (Ketua)

Dewan Pertimbangan
- Sarjan Tahir (Ketua)

Baca Juga: Ada Kasus Klaim Sulit Cair, DPR: Jangan Sampai Masyarakat Merasa Asuransi Hanya Membebani

Dewan Pakar
- Andi Mallarangeng (Ketua)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI