1 Syawal Idul Fitri 2025 Jatuh pada Tanggal Berapa? Ini Perkiraan Resminya

Rifan Aditya Suara.Com
Minggu, 23 Maret 2025 | 12:20 WIB
1 Syawal Idul Fitri 2025 Jatuh pada Tanggal Berapa? Ini Perkiraan Resminya
ilustrasi 1 Syawal Idul Fitri 2025 Jatuh pada Tanggal Berapa (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bulan Ramadhan 1446 H kini telah memasuki pekan ketiga, menandakan bahwa Hari Raya Idul Fitri 2025 semakin dekat. Lantas, 1 Syawal Idul Fitri 2025 jatuh pada tanggal berapa?

Perayaan Idul Fitri 1446 H menjadi momen kemenangan bagi umat Islam setelah menjalani ibadah puasa selama sebulan penuh. Maka pertanyaan seputar kapan 1 Syawal Idul Fitri 2025 mulai sering terdengar.

Di Indonesia, penetapan Hari Raya Idul Fitri atau 1 Syawal 1446 H dilakukan oleh pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) dalam sidang isbat.

Selain itu, beberapa organisasi Islam seperti Muhammadiyah telah menetapkan jadwal Idul Fitri lebih awal berdasarkan metode hisab.

Untuk mengetahui tanggal berapa tepatnya Idul Fitri 2025, simak informasi selengkapnya berikut ini.

1 Syawal 1446 H/Idul Fitri 2025 Jatuh pada Tanggal Berapa?

Berdasarkan Kalender Hijriah 2025 yang diterbitkan oleh Kemenag serta hasil perhitungan hisab Muhammadiyah, Idul Fitri 1446 H diperkirakan jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.

Meski demikian, jadwal ini masih bersifat prediksi dari pemerintah, karena kepastian 1 Syawal 1446 H akan ditentukan melalui sidang isbat yang dijadwalkan pada 29 Maret 2025.

Dalam sidang tersebut, penentuan awal Syawal dilakukan dengan metode hisab dan rukyatul hilal di berbagai titik pengamatan di Indonesia.

Penetapan Idul Fitri 2025 Menurut Muhammadiyah

Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir menyampaikan maklumat sekaligus penentuan awal Ramadan. [Kontributor/Putu Ayu Palupi]
Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir menyampaikan maklumat sekaligus penentuan awal Ramadan. [Kontributor/Putu Ayu Palupi]

Berbeda dengan pemerintah yang menunggu hasil sidang isbat, Muhammadiyah telah lebih dulu menetapkan 1 Syawal 1446 H melalui Maklumat Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2025.

Baca Juga: Asal Usul Tradisi Ziarah Kubur Jelang Ramadan dan Idul Fitri di Indonesia, Sempat Dilarang

Dalam maklumat tersebut, Muhammadiyah memastikan bahwa Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI