Duel saat Demo Tolak RUU TNI, Nasib Pendemo yang Bikin Polisi K.O Disorot: Ngeri Tiba-tiba Hilang

Jum'at, 21 Maret 2025 | 08:52 WIB
Duel saat Demo Tolak RUU TNI, Nasib Pendemo yang Bikin Polisi K.O Disorot: Ngeri Tiba-tiba Hilang
Viral pendemo tolak RUU TNI duel dengan polisi di atas mobil truk. Peristiwa itu viral saat massa mahasiswa demonstrasi untuk menolak RUU TNI di depan Gedung DPRD Sulut. (tangkapan layar/ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Gimana kondisi anak muda ini kak? Karena dikeroyok sama pasukan wercok? Beraninya koroyokan 1 lawan 1 kan keren juga ya kan," timpal akun @ukh*********.

Selain itu, beberapa netizen juga menyoroti anggota polisi yang tampak kewalahan saat terlibat duel dengan demonstran di atas mobil tronton itu. 

"Polisi gak bisa berantem ini gmn konsepnya?" tanya akun @nap**********

"Hahaha itulah kalo sendiri gak berdaya, beraninya rame doang parcok," sindir akun @sel*****

Demo Tolak RUU TNI Berujung Bentrok di DPR

Diketahui, gelombang protes atas disahkannya RUU TNI menjadi UU di DPR RI menjalar di sejumlah kota di Indonesia. Bahkan, para pendemo penolak RUU TNI itu terlibat bentrok dengan aparat, salah satunya seperti demonstrasi yang terjadi di depan gedung DPR RI, Kamis kemarin.

Di tengah bentrokan dengan aparat kepolisian, massa pendemo kompak menarik pagar Gegung DPR menggunakan beberapa tali tambang. Usai pagar roboh, massa mulai memasuki Kompleks Parlemen.

Massa langsung diadang sejumlah petugas polisi yang memakai tameng. Selain itu, polisi juga menembaki massa menggunakan mobil water cannon.

Semprotan deras air membuat massa kocar-kacir. Terlihat sejumlah terjatuh dari pagar dan berlarian. Polisi dan massa aksi sempat terjadi kontak fisik.

Baca Juga: Habiburokhman Sebut Penembak Mati 3 Polisi di Lampung Keji: Sangat Layak Dihukum Mati

Massa berusaha menjebol pagar Gedung DPR RI saat menggelar aksi demo Tolak RUU TNI di Jakarta, Kamis (20/3/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]
Massa berusaha menjebol pagar Gedung DPR RI saat menggelar aksi demo Tolak RUU TNI di Jakarta, Kamis (20/3/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]

Reaksi DPR-Pemerintah soal Protes Publik

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI