Rekomendasi 25 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025, Cocok untuk Update di Medsos

Hairul Alwan Suara.Com
Rabu, 19 Maret 2025 | 23:30 WIB
Rekomendasi 25 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025, Cocok untuk Update di Medsos
Ilustrasi Idul Fitri (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjelang hari raya Idul Fitri 2025 / 1446 Hijriyah, publik banyak yang mencari kumpulan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 2025.

Melalui artikel ini, Suara.com menyuguhkan kumpulan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 2025 yang menyentuh bisa jadi pilihan yang bisa disampaikan melalui pesan hingga berbentuk gambar.

Tak hanya silaturahmi secara langsung, tradisi mengirimkan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 2025 juga kerap dilakukan para umat muslim.

Berikut, ucapan selamat hari raya Idul Fitri 2025 yang bisa disampaikan lewat berbagai platform media sosial (medsos) dan aplikasi percakapan. Mulai dari Facebook, Instagram hingga WhatsApp.

Memberikan ucapan Idul Fitri juga bisa menyebarkan kebahagiaan. Ucapan Idul Fitri tak harus panjang, yang terpenting adalah makna yang penuh doa dan harapan baik.

Berikut ini adalah contoh ucapan selamat Idul Fitri 2025 yang bisa dikirim ke keluarga, orang tercinta, teman hingga rekan kerja.

1. Seiring surya berseri indah dipagi penuh hikmat ini, kami mohon dbukakan pintu maaf apabila ada kata dan tindak yang tidak berkenan dihati.

2. Senja Ramadhan beranjak pergi, fajar Syawal datang mengganti. Semoga keberkahan selalu menyertai, di setiap langkah dan hari.

3. Mentari Syawal tersenyum cerah, mengiringi langkah menuju fitrah. Mohon maaf lahir dan batin, semoga silaturahmi kita abadi.

Baca Juga: Mau Spanduk Idul Fitri 2025 Gratis? Ini 10 Desain Langsung Print untuk Ucapan Lebaran

4. Di hari yang fitri ini, izinkan ananda memohon maaf atas segala kesalahan. Selamat Idul Fitri Ayah dan Ibu tersayang.

5. Selamat Idul Fitri untuk keluarga tercinta. Mohon maaf atas segala khilaf dan salah. Semoga silaturahmi kita semakin erat.

6. Indahnya Lebaran penuh suka cita, berkumpul bersama sanak keluarga. Mohon maaf atas segala salah, semoga Allah mengampuni dosa.

7. Bulan suci telah usai, Syawal datang penuh makna. Mari sucikan hati dan diri, sambut hari nan fitri dengan ceria.

8. Untuk keluarga besarku, selamat merayakan kemenangan. Mohon maaf lahir dan batin atas segala khilaf yang pernah terjadi.

9. Gema takbir berkumandang merdu, menandakan Ramadhan telah berlalu. Kini saatnya bermaaf-maafan, agar hati kembali lapang.

10. Semoga Allah mengampuni dosa-dosa kita dan mempertemukan kita kembali di Ramadhan mendatang. Selamat Idul Fitri keluargaku.

16. Andai kata bisa merangkai maaf, andai raga bisa memeluk hangat, maka izinkan hati ini memohon maaf yang tulus kepadamu.

17. Setiap langkah, setiap nafas, mungkin ada salah yang tak disengaja. Mohon maafkanlah segala khilaf ini.

18. Tak ada yang sempurna di dunia ini. Begitu pula diriku yang penuh salah dan dosa. Mohon maafkanlah segala kekuranganku.

19. Terima kasih atas kerja sama yang baik selama ini. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin.

20. Di hari yang fitri ini, izinkan aku membasuh segala luka dan kesalahan dengan setulus maaf dan seikhlasnya hati.

21. Semoga di hari fitri ini kita bisa saling memaafkan dan mempererat tali persaudaraan. Selamat Lebaran rekan-rekan.

22. Idul Fitri bukan sekadar perayaan, tapi momen untuk introspeksi diri dan memperbaiki hubungan dengan sesama.

23. Idul Fitri mengajarkan kita untuk saling memaafkan dan memulai lembaran baru yang lebih baik.

24. Di hari kemenangan ini, mari kita menang melawan ego dan nafsu diri sendiri.

25. Seindah apapun ucapan maaf, lebih indah lagi jika diwujudkan dalam perbuatan nyata.

Itulah artikel mengenai ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025, semoga bermanfaat dan bisa dipakai warga Serang, Banten.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI