Kabar Gembira! Bansos untuk Lansia hingga Disabilitas Jakarta Cair Sebelum Lebaran, Cek Rekeningmu

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Rabu, 19 Maret 2025 | 17:22 WIB
Kabar Gembira! Bansos untuk Lansia hingga Disabilitas Jakarta Cair Sebelum Lebaran, Cek Rekeningmu
Ilustrasi bansos. (Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bantuan ini dicairkan setiap tiga bulan sekali, sehingga total bantuan per tahap mencapai Rp900.000.

Pencairan bantuan KLJ tahun 2025 dilakukan dalam empat tahap:

  • Tahap 1: Januari – Maret 2025
  • Tahap 2: April – Juni 2025
  • Tahap 3: Juli – September 2025
  • Tahap 4: Oktober – Desember 2025

Untuk memastikan waraga terdaftar atau tidak sebagai penerima bantuan KLJ, masyarakat bisa mengunjungi situs resmi Siladu Jakarta atau aplikasi JAKI dengan memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Ilustrasi anak yatim piatu (lisa runnels/Pixabay)
Ilustrasi anak yatim piatu sedang berjalan sambil menggendong boneka. (lisa runnels/Pixabay)

Kartu Anak Jakarta atau KAJ adalah program bantuan sosial dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang ditujukan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu yang berdomisili di Jakarta.

Besaran bantuan yang diberikan adalah Rp300.000 per bulan selama satu tahun. Dana ini dapat dicairkan melalui ATM Bank DKI.

Kartu ini pertama kali diperkenalkan pada era Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan. Program ini bertujuan untuk mempermudah anak-anak di Jakarta berusia 6-18 tahun dalam mendapatkan layanan publik yang lebih terjangkau dan lebih baik.

  • Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta (KPDJ)

Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta atau KPDJ adalah program bantuan sosial dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang ditujukan bagi penyandang disabilitas dengan keterbatasan ekonomi.

Besaran bantuan yang diberikan adalah Rp300.000 per bulan. Pencairan bantuan biasanya dilakukan setiap tiga bulan sekali, sehingga total bantuan yang diterima per tahap adalah Rp900.000.

Baca Juga: Jangan Tertipu Link Bansos, Mensos Gus Ipul: Waspada Banyak Penipuan!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI