Gegara Kebijakan Trump, Prancis Minta AS Kembalikan Patung Liberty

Denada S Putri Suara.Com
Rabu, 19 Maret 2025 | 14:51 WIB
Gegara Kebijakan Trump, Prancis Minta AS Kembalikan Patung Liberty
Kebijakan Trump buat Prancis minta Patung Liberty dikembalikan. [nypost]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kebijakan Donald Trump usai resmi menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat (AS) pada Januari 2025 lalu rupanya cukup berpengaruh di dunia internasional.

AS yang dikenal sebagai negara adidaya ini tengah berupaya keras untuk merombak pemerintahannya agar bisa "berhemat" dalam anggaran belanja negaranya.

Salah satu kebijakan yang dilakukan Trump adalah penolakan keras terhadap imigran ilegal dan memblokir bantuan asing yang tidak sejalan.

Saat ini, Trump tengah merombak supaya pemerintahannya berpedoman pada "America first" dan mengesampingkan berbagai bantuan kepada negara lain.

Buntut dari kebijakan ini, Anggota Parlemen Eropa asal Prancis, Raphael Glucksmann,  menyerukan agar AS mengembalikan Patung Liberty.

Sebab, menurut Glucksmann, saat ini Amerika telah kehilangan arah dan tidak lagi memperjuangkan  kebebasan seperti yang diwakili oleh patung tersebut.

Dalam pidato di kongres partainya, Place Publique, Glucksmann mengkritik kebijakan Trump yang ia nilai sangat berpihak pada rezim tirani dan tidak mendukung kebebasan.

"Kami akan katakan kepada rakyat Amerika yang memilih berpihak pada para tiran, kepada rakyat Amerika yang memecat para peneliti karena menuntut kebebasan ilmiah: Kembalikan Patung Liberty," katanya, dikutip dari New York Post, Rabu (19/03/2025).

Adapun, kebiajakan Trump juga menargetkan hibah federal untuk penelitian iklim dan studi gender.

Baca Juga: Korea Utara Murka! Kecam Serangan AS ke Yaman: Pelanggaran Kedaulatan yang Tak Termaafkan

Alhasil, Glucksmann turut menyinggung pemecatan peneliti yang menuntut kebebasan akademik dan penarikan dukungan AS terhadap upaya perang di Ukraina.

Glucksmann menegaskan, jika AS terus mengambil langkah tersebut, Prancis siap menerima para peneliti yang terdampak.

"Hal kedua yang akan kami katakan kepada rakyat Amerika adalah: Jika kalian ingin memecat peneliti terbaik kalian, jika kalian ingin memecat semua orang yang, melalui kebebasan mereka, rasa inovasi mereka, dan selera mereka terhadap keraguan dan penelitian, telah menjadikan negara kalian sebagai kekuatan terdepan di dunia, maka kami akan menyambut mereka," pungkas Glucksmann.

Kebijakan Trump buat Prancis minta Patung Liberty dikembalikan. [Ist]
Kebijakan Trump buat Prancis minta Patung Liberty dikembalikan. [Ist]

Patung Liberty hadiah dari Rakyat Prancis ke AS

Seperti diketahui, Patung Liberty yang dibangun oleh Gustave Eiffel dengan rancangan dari pematung Prancis Frederic Auguste Bartholdi sengaja dihadiahkan oleh rakyat Prancis kepada AS pada tahun 1886.

Hadiah patung setinggi 46 meter itu ditujukan untuk memperingati seratus tahun kemerdekaan Amerika.

Harapannya, patung yang berdiri di Pelabuhan New York itu menjadi simbol kebebasan dan cita-cita bagi jutaan imigran yang mencari kehidupan lebih baik di AS.

Patung Liberty (Statue of Liberty) adalah ikon terkenal Amerika Serikat yang melambangkan kebebasan dan demokrasi.

Patung Liberty dirancang oleh Frédéric Auguste Bartholdi, sementara kerangka dalamnya dibuat oleh Gustave Eiffel, yang juga merancang Menara Eiffel.

Patung Liberty dibangun di Prancis mulai tahun 1875 dan selesai pada 1884. Lalu, dipisah menjadi 350 bagian dan dikirim ke AS dalam 214 peti menggunakan kapal Isère.

Patung Liberty tiba di Pulau Bedloe (sekarang Pulau Liberty), New York pada 17 Juni 1885.

Patung Liberty diresmikan pada 28 Oktober 1886 oleh Presiden AS saat itu, Grover Cleveland.

Patung Liberty disebut-sebut melambangkan kebebasan.

Obor di tangan Patung Liberty, merupakan simbol penerangan dan tablet bertuliskan "JULY IV MDCCLXXVI" (4 Juli 1776) yang menandakan Deklarasi Kemerdekaan AS.

Mahkota Patung Liberty memiliki 7 paku, yang melambangkan 7 benua dan 7 lautan.

Peran Patung Liberty dalam sejarah

Patung Liberty juga menjadi simbol harapan bagi jutaan imigran yang datang ke AS pada akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20. Masuk dalam daftar Warisan Dunia UNESCO pada 1984.

Kontributor : Maliana

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI