Kapan One Way Mudik 2025 Diberlakukan? Ini Jadwal dan Ruas Tolnya Menurut Polda

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 19 Maret 2025 | 04:07 WIB
Kapan One Way Mudik 2025 Diberlakukan? Ini Jadwal dan Ruas Tolnya Menurut Polda
Ilustrasi one way mudik 2025 diberlakukan (Al Gг dari Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rekayasa arus lalu lintas dengan one way menjadi salah satu hal yang umum dilakukan ketika terjadi kepadatan saat mudik lebaran. Lantas kapan one way mudik 2025 diberlakukan?

Arus mudik yang akan terjadi pada lebaran 2025 ini, model one way akan menjadi salah satu rekayasa lalu lintas yang diberlakukan.

Bagi para pemudik, harap mengetahui informasi kapan one way mudik 2025 diberlakukan dan diterapkan di ruas tol mana saja.

Pengumuman terkait rekayasa lalu lintas one way nasional untuk arus mudik pada lebaran tahun 2025 telah disampaikan Direktorat Lalu Lintas Polda Jawa Tengah. Penjelasan tentang jadwal dan teknisnya dapat Anda cermati di sini.

Kapan One Way Mudik 2025 Diberlakukan?

Kendaraan melaju di jalur tol dalam kota Semarang ke arah Jakarta, di Jawa Tengah, yang diberlakukan sistem satu arah tol, Jumat. [ANTARA/IC Senjaya]
Kendaraan melaju di jalur tol dalam kota Semarang ke arah Jakarta, di Jawa Tengah, yang diberlakukan sistem satu arah tol, Jumat. [ANTARA/IC Senjaya]

Jadwal one way mudik lebaran secara umum akan diberlakukan mulai 27 Maret 2025 mendatang, sekitar pukul 14.00 WIB.

Mengacu pada penjelasan Dirlantas Polda Jawa Tengah Kombes Pol. Sonny Irawan, penerapan ini dilakukan dari KM 70 Cikampek hingga KM 414 Kalikangkung Semarang.

Selama penerapan one way nasional nantinya jalur A dan jalu B akan difungsikan untuk arus kendaraan yang bergerak dari arah barat ke timur. Penerapan ini dijadwalkan akan berakhir pada tanggal 29 Maret 2025 pukul 00.00 WIB.

Maka dengan demikian pengguna jalan tol di ruas yang telah ditentukan diharapkan dapat mencermati kebijakan ini, dan melakukan penyesuaian yang diperlukan.

One way sendiri dianggap sebagai salah satu cara paling ampuh untuk menyiasati lonjakan kendaraan dan arus mudik pada periode tersebut.

Baca Juga: Jadwal Lengkap One Way Mudik Lebaran 2025, Catat Titik dan Jamnya!

Untuk arus balik sendiri, berdasarkan perhitungan makan akan dilaksanakan pada tanggal 3 April 2025 mendatang pukul 14.00 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI