Tata Cara Shalat Ied Sendiri
Jika pada shalat Ied yang dikerjakan secara berjamaah, imam disunnahkan untuk mengeraskan bacaan sholat. Namun dalam pelaksanaan shalat Ied sendiri, sebaiknya bacaan shalat dibaca pelan. Berikut ini tata cara mengerjakan shalat Ied sendiri:
1. Sebelum sholat, umat Islam dianjurkan untuk melakukan mandi besar
2. Ketika sampai di masjid atau lapangan, disunnahkan agar jamaah membaca bacaan takbir, tahmid, dan tasbih.
3. Membaca niat sholat Ied
4. Takbiratul Ikhram sambil dan membaca doa iftitah. Kemudian takbir sebanyak 7 kali. Disela-sela takbir membaca doa:
"Subhanallah wal hamdulillah walaa ilaaha illallah wallahu akbar."
Artinya: “Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada tuhan selain Allah, Allah maha besar."
5. Membaca Surah Al-Fatihah, diikuti dengan membaca surah pendek (dianjurkan membaca surah pendek dengan ayat yang lebih banyak seperti surah Al-A'la atau bisa juga Surah Qaf)
Baca Juga: Sholat Idul Fitri Wajib Pakai Baju Baru? Simak Penjelasan Lengkapnya di Sini!
6. Selanjutnya lakukan gerakan rukuk, iktidal, lalu sujud, duduk di antara dua sujud, dan sujud kedua di rakat pertama.