Isu Sri Mulyani Mundur Bikin IHSG Merosot? Begini Komentar Dasco

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:13 WIB
Isu Sri Mulyani Mundur Bikin IHSG Merosot? Begini Komentar Dasco
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani gelar konferensi pers di DPR. (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pembekuan perdagangan dipicu oleh penurunan IHSG yang mencapai lebih dari 5 persen.

Hal itu dilakukan sesuai dengan Surat Keputusan Direksi BEI Nomor: Kep-00024/BEI/03-2020 tanggal 10 Maret 2020 perihal Perubahan Panduan Penanganan Kelangsungan Perdagangan di Bursa Efek Indonesia dalam Kondisi Darurat.

Pada penutupan perdagangan Sesi I, Selasa (18/3), IHSG tercatat ditutup melemah 395,87 poin atau 6,12 persen ke posisi 6.076,08. Sementara itu, indeks LQ45 tercatat turun 38,27 poin atau 5,25 persen ke posisi 691,08.

Isu Sri Mulyani Mundur Hoaks

Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan/PCU Hariqo Satria Wibawa menegaskan jika kabar mundurnya Sri Mulyani sebagai Menkeu merupakan kabar hoaks.

Hal itu disampaikan Hariqo melalui akun Instagram @jurubicarapco yang juga disiarkan akun @pco.ri.

"Kami ingin menegaskan bahwa informasi yang beredar di media sosial mengenai pengunduran diri Ibu Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan adalah tidak benar alias hoax. Hingga saat ini tidak ada pernyataan resmi sebagaimana disampaikan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," kata Hariqo dikutip Selasa (18/3/2025).

Hariqo mengataka Sri Mulyani sampai saat ini masih bertugas dan menjalankan tanggung jawabnya sebagai Menteri Keuangan Republik Indonesia.

"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi dan kami meyakini, kami mempercayai masyarakat kita tidak mudah terprovokasi oleh informasi-informasi yang jelas-jelas belum terverifikasi," kata Hariqo.

Baca Juga: Setuju RUU TNI Disahkan, tapi Fraksi Demokrat Ungkit Nama SBY soal Reformasi ABRI, Kenapa?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI