Link Resmi Motis Lebaran 2025 Dibuka, Ini Syarat Ketentuan dan Rute Keberangkatan

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 17 Maret 2025 | 15:40 WIB
Link Resmi Motis Lebaran 2025 Dibuka, Ini Syarat Ketentuan dan Rute Keberangkatan
Motis 2025, mudik motor gratis lebaran (instagram/motis.djka)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang Lebaran 2025, Pemerintah menghadirkan program motis untuk mengangkut kendaraan motor. Untuk mengikuti program ini harus daftar terlebih dulu. Berikut ini link resmi motis Lebaran 2025.  

Diketahui bahwa program motis ini merupakan program Angkutan Sepeda Motor Gratis dengan Kereta Api yang diselenggarakan  Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA). Program ini untuk mengangkut motor pemudik saat arus mudik dan balik.

Bagi para pemudik yang ingin mengikuti program mudik motor gratis ini harus daftar terlebih dulu. Untuk pendaftaran bisa dilakukan secara online di link resmi situs motis Lebaran 2025.

Nah untuk lebih jelasnya, berikut ini link resmi motis lebaran 2025 lengkap dengan syarat daftar dan jadwalnya.

Jadwal dan Link Resmi Motis Lebaran 2025

Para pemudik yang mengikuti program motis, untuk pendaftarnnya bisa dilakukan secara online melalui situs resmi Kemenhub di nusantara.kemenhub,go.id. Adapun jadwal pendaftarannya sebagai berikut:

  • Pendaftaran Motis 2025 berlangsung dari tanggal 8 Maret-6 April 2025 
  • Arus mudik Motis  berlangsung tanggal 26-29 Maret 2025
  • Arus balik Motis berlangsung tanggal 4-7 April 2025

Syarat dan Ketentuan Daftar Motis 2025

Untuk mengikuti program motis 2025, para pemudik harus mengetahui syarat dan ketentuannya. Adapun untuk syarat dan ketentuannya yakni sebagai berikut:

1. Pendaftaran bisa dilakukan secara Online atau offline melalui posko pendaftaran yang telah ditunjuk

2. Peserta tidak sedang mengikuti program mudik gratis lainnya dari pihak manapun.

3. Pemudik terdaftar yang tidak jadi mengikuti program motis maka di blacklist selama setahun dari program ini

Baca Juga: Jadwal Libur Lebaran 2025 Karyawan Swasta, Cek di Sini

4. Setiap peserta motis melampirkan KTP,  KK dan SIM C

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI