KMP Portlink III Tabrak Mobile Bridge Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak

Hairul Alwan Suara.Com
Senin, 17 Maret 2025 | 15:12 WIB
KMP Portlink III Tabrak Mobile Bridge Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak
Detik-detik KMP Portlink III milik PT ASDP Indonesia Ferry tabrak Mobile bridge Dermaga 6 atau Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak, Senin (17/3/2025). [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara itu, Corporate Secretary PT ASDP Ferry Indonesia, Shelvy Arifin mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pengecekan terhadap kerusakan pada mobile bridge dermaga eksekutif usai ditabrak kapap feri KMP Port Link III.

"Divisi teknik ASDP Merak tengah melakukan pengecekan lebih lanjut terhadap kondisi mobile bridge dengan menerjunkan tim penyelam guna memastikan kondisi struktur dasar mobile bridge," kata Shelvy.

Untuk itu, ia pun mengaku belum bisa memberikan banyak penjelasan mengenai penyebab pasti terjadinya kecelakaan tersebut lantaran masih menunggu hasil investigasi tim lapangan.

"Setelah proses evakuasi selesai, manajemen akan melakukan investigasi lebih lanjut untuk mengetahui penyebab insiden ini, dan akan terus memberikan informasi terbaru sesuai perkembangan yang ada," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI