Deddy menegaskan bahwa rapat yang digelar di Hotel Fairmont merupakan pertemuan resmi yang dihadiri oleh seluruh fraksi DPR RI.
Ia juga memastikan bahwa pembahasan tidak lagi menyangkut dwifungsi TNI, karena hal tersebut telah dihapus sejak lama.
"Bahkan jasadnya juga sudah tidak ada," ujarnya.
Sementara itu, Koalisi Masyarakat Sipil untuk Reformasi Sektor Keamanan menyatakan keberatan atas pembahasan tertutup rancangan regulasi tersebut.
Salah satu anggota koalisi, Andrie Yunus, yang juga merupakan Wakil Koordinator Komisi Untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS), menilai bahwa proses pembahasan yang tertutup menunjukkan rendahnya komitmen terhadap transparansi dan partisipasi publik.
"Pembahasan ini tidak sesuai karena diadakan tertutup. Kami menuntut agar pembahasan RUU TNI ini dihentikan," ujar Andrie saat menerobos masuk ke ruang rapat panja.
Aksi penolakan dilakukan oleh tiga orang perwakilan koalisi yang memasuki ruang rapat secara mendadak dan menyerukan penghentian pembahasan. Namun, mereka segera diamankan oleh petugas keamanan rapat.
Profil Denny Siregar
Denny Siregar merupakan seorang penulis dan pegiat media sosial yang kerap menjadi pusat perhatian publik ulah cuitannya yang sering bikin gaduh media sosial.
Denny Siregar lahir di Medan pada 3 Oktober 1973 dan berasal dari suku Batak. Pria berusia 52 tahun itu diketahui menganut agama Islam.