Suara.com - Sebagai negara dengan mayoritas penduduk Muslim terbesar di dunia, Indonesia memiliki beragam tradisi unik Lebaran yang tak hanya menjadi bagian dari perayaan religius, tetapi juga memperkaya kekayaan budaya bangsa.
Berbagai tradisi tersebut diwariskan turun-temurun dari generasi ke generasi dan terus dilestarikan hingga kini.
Tak heran, setiap daerah di Indonesia memiliki cara yang khas dan unik dalam merayakan Idul Fitri.
Beberapa tradisi bahkan menjadi atraksi wisata yang menarik perhatian masyarakat lokal maupun wisatawan.
Lalu, apa saja tradisi unik Lebaran yang hanya bisa ditemukan di Indonesia?
Tradisi Umum yang Dilakukan di Indonesia
![Mudik, tradisi unik lebaran di Indonesia [ilustrasi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/12/85298-mudik-tradisi-unik-lebaran-di-indonesia.jpg)
Sejumlah tradisi yang dilakukan saat Lebaran umumnya hampir sama di seluruh wilayah Indonesia.
Salah satu yang paling mencolok adalah tradisi mudik atau pulang kampung.
Pada momen ini, jutaan orang rela melakukan perjalanan panjang untuk berkumpul bersama keluarga besar di kampung halaman.
Baca Juga: Apakah Lebaran Idul Fitri 2025 NU dan Muhammadiyah Sama?
Pemandangan jalanan yang macet, stasiun, bandara, dan terminal yang padat menjadi sesuatu yang lazim setiap tahunnya.