Geram Skandal MinyaKita Sunat Takaran, Susi Pudjiastuti: Bubarkan Kementerian Perdagangan!

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:31 WIB
Geram Skandal MinyaKita Sunat Takaran, Susi Pudjiastuti: Bubarkan Kementerian Perdagangan!
Susi Pudjastuti dan Prabowo Subianto. (Dok. Gerindra)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Menteri KKP, Susi Pudjiastuti ikut menanggapi soal kasus MinyaKita yang kedapatan curang karena menjual minyak goreng kemasan tak sesuai takarannya. Menanggapi kasus tersebut, Susi mengaku telah lama meminta agar Kementerian Perdagangan (Kemendag) dibubarkan saja.

Pernyataan keras itu disampaikan Susi Pujiastuti lewat akun X pribadinya, Selasa (11/3/2025) ketika menanggapi soal kasus MinyaKita yang diberitakan oleh salah satu media online arus utama.

Dia mengaku desakan untuk membubarkan Kemendag sudah dari dulu disampaikan dan tidak berubah hingga kini.

"Dari dulu sampai sekarang pendapat saya sama; Bubarkan kementerian perdagangan!!" tulis Susi dikutip Suara.com pada Rabu (12/3/2025).

Lewat cuitannya itu, pemilik maskapai penerbangan Susi Air itu juga membeberkan sederet masalah tata niaga yang dianggap merugikan para petani.

Cuitan eks Menteri KKP, Susi Pudjiastuti mendesak agar Kementan dibubarkan. (Tangkapan layar/X)
Cuitan eks Menteri KKP, Susi Pudjiastuti mendesak agar Kementan dibubarkan. (Tangkapan layar/X)

"Tata Niaga yang segala bisa diatur (quota) menghancurkan industri dalam negeri, merugikan petani, penambak garam dll," bebernya.

Susi pun bercerita usulannya itu juga pernah diberikan kepada Jokowi saat masih menjabat Presiden. Bahkan, Susi mengaku pun kembali mengusulkan kepada suksesor Jokowi, yakni Presiden Prabowo Subianto.

"Saya pernah usulkan hal ini kepada Pak @jokowi sekarang saya usulkan kembali ke Pak Presiden @prabowo," tulisnya.

Cuitan Susi Pudjiastuti yang mendesak agar Kemendag dibubarkan turut menuai sorotan netizen hingga dibanjiri beragam komentar. Namun, banyak netizen yang penasaran dengan reaksi Jokowi dan Prabowo saat diberikan usulan oleh Susi. Bahkan, beberapa netizen megaku pesimistis jika usulan yang diberikan Susi didengarkan oleh Jokowi dan Prabowo.

Baca Juga: Prabowo Dicap Alergi Demo, MenHAM Pigai Tepis Tudingan Eks Mendiktisaintek Satryo: Jangan Percaya!

"Kalo boleh tahu bu @susipudjiastuti... setelah ibu usulkan hal ini ke pak @jokowi apa pendapat beliau ibu Susi? tanya akun @p_****.

"Mau dibikin sebagus apapun sistem dan aturan tapi yg mengelola semua otak clurut alias tikus angin maka semua akan dirusak demi kepentingan perut mereka. Kecuali pak Prabowo berani menyingkirkan tikus celurut secara Radikal agar lumbung selamat. Bila perlu diracuni semua

"Pak presiden ndablêg ya, Bu?" sindir akun @mo********.

Diketahui, praktik curang MinyaKita yang menjual minyak goreng kemasan tak sesuai takaran dibongkar oleh Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat sidak ke Pasar Jaya Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Berdasar hasil sidak itu, ternyata MinyaKita kemasan 1 liter yang dijual ke pasaran hanya berisi 750-800 mililiter.

Kekinian, aparat kepolisian pun sedang mengusut kasus kecurangan MinyaKita yang menyunat isi kemasannya tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI