Pada HUT tahun ini, Suara.com mengangkat tema: 11novasi, Kreasi, Kolaborasi, Berbagi Informasi. 11 tahun adalah angka baru untuk mengawali sesuatu yang baru, menjadi lebih inovatif, kreatif dan menjunjung tinggi nilai jurnalistik yang mewakili semua sudut pandang.
Suara.com sebagai salah satu media nasional terdepan dan inspiratif, terus menciptakan berbagai #11NOVASI untuk dapat menyalurkan serta menjaring beragam perspektif berita dari para pembaca.
Pada HUT-nya yang ke 11, Suara.com juga akan meluncurkan kanal baru Suara Hijau di EST Community Space Jakarta, Jakarta Timur, Selasa sore.
Reporter: Kayla Nathaniel Bilbina