Suara.com - Video yang memperlihatkan narapidana (napi) Lapas Kutacane, Aceh, ramai-ramai kabur menjelang buka puasa, viral di media sosial.
Dilihat dari akun Instagram @beritaindonesia_, Selasa (11/3/2024), sejumlah napi terlihat berlarian ke arah jalan raya.
Beberapa di antaranya tidak mengenakan baju hanya bercelana pendek.
Suasana di depan Lapas sedang ramai dipadati masyarakat dan pengguna jalan menjelang sore berbuka puasa.
Sontak saja, kaburnya tahanan pria ini seketika membuat kaget warga sekitar.
"Tahanan kabur, tahanan Lapas kelas II B Kutacane kabur semua," teriak warga seraya merekam video.
Terlihat sejumlah petugas berpakaian preman ikut mengejar tahanan yang mencoba melarikan diri.
Beberapa tahanan yang kembali tertangkap, digelandang kembali masuk ke dalam Lapas Kutacane.
![Masyarakat berkumpul di depan Lapas Kutacane, Senin (10/3/2025). [ANTARA/HO-Dok Warga]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/11/59726-napi-lapas-kutacane-kabur.jpg)
Postingan video napi kabur dari Lapas Kutacane ini seketika mendapat tanggapan dari warganet.
"Positif aja mungkin mereka lagi cari angin sekalian beli makan buat buka puasa," kata warganet.
"Mumpung yang jaga kos lagi cari takjil, kabur dulu," ungkap warganet lainnya.