Mayatnya Diduga Disembunyikan di Toren Air, Polisi Kejar Terduga Pembunuh Ibu-Anak di Tambora

Senin, 10 Maret 2025 | 12:23 WIB
Mayatnya Diduga Disembunyikan di Toren Air, Polisi Kejar Terduga Pembunuh Ibu-Anak di Tambora
Penemuan mayat dalam toren air di Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan [Ist/Polsek Pondok Aren]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi mengaku telah mengantongi identitas terduga pelaku yang terkait dengan kasus TSL (59), dan ES (35), ibu - anak yang ditemukan tewas dalam toren air di kawasan Tambora, Jakarta Barat. Kekinian polisi mengeklaim sedang mengejar terduga pelaku yang diyakini telah membunuh ibu dan anak tersebut. 

“TSL dan ES ini menjadi korban dugaan tindak pidana pembunuhan,” kata Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKP Dimitri Mahendra di Kantornya, Senin (10/3/2025).

Kasus mayat dalam toren air ini terungkap setelah polisi mendalami laporan dari R, anak kedua korban. 

Dimitri menyebut jika kedua korban sempat dilaporkan hilang sejak 1 Maret 2025 lalu.

Setelah mendalami laporan anak korban, polisi melakukan penyelidikan dan akhirnya menemukan TSL dan ES sudah tewas di dalam toren air pada Kamis (6/3) malam. Berdasar hasil visum, petugas menemukan tanda-tanda kekerasan dari tubuh korban.

“Kekerasan benda tumpul di bagian tubuhnya korban, tapi ini kan masih bersifat visum sementara untuk hasil autopsi sedang dilakukan oleh RS Polri nanti lebih lengkapnya disampaikan oleh pimpinan di saat sudah terungkap,” ucap Dimitri.

Dimitri mengaku, saat ini, sudah ada 8 orang saksi yang diperiksa. Kedelapan saksi tersebut termasuk R, yang melaporkan peristiwa ini ke polisi.

Saat ini, lanjut Dimitri, pihaknya sudah mengantongi identitas pelaku pembunuhan. Meski demikian, saat ini petugas masih melakukan pengejaran.

“Kami mendapatkan informasi, kami bisa mengetahui siapa terduga pelaku. Sekarang kami sudah pantau inisial pelaku dan sedang dilakukan pengejaran oleh tim Jatantras, Resmob, dan unit Reskrim Polsek Tambora, Jakarta Barat,” pungkasnya.

Baca Juga: Kasus Ibu-Anak di Tambora Tewas di Toren Air: Ada Luka di Kepala Korban Diduga Akibat Benda Tumpul

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI