Mudik Gratis Jasa Raharja 2025 Sampai Kapan? Ini Jadwal, Syarat Dan Rutenya

Jum'at, 07 Maret 2025 | 12:37 WIB
Mudik Gratis Jasa Raharja 2025 Sampai Kapan? Ini Jadwal, Syarat Dan Rutenya
Dokumentasi Mudik Gratis Jasa Raharja 2024 [Youtube Official Jasa Raharja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jasa Raharja kembali mengadakan program Mudik Gratis 2025 untuk membantu masyarakat yang ingin merayakan Hari Raya Idul Fitri di kampung halaman. Semakin mendekati lebaran semakin banyak yang bertanya sampai kapan  pendaftaran mudik gratis Jasa Raharja 2025 dibuka?

Pada laman resmi dan media sosialnya, disebutkan bahwa pendaftaran mudik gratis ini telah dibuka sejak tanggal 5 Maret hingga 17 Maret 2025.

Mudik gratis Jasa Raharja diadakan untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat Indonesia yang ingin mudik gratis saat lebaran.

Selain itu, program ini juga menyediakan dua moda transportasi, yakni bus dan kereta api. Setiap transportasi pun memiliki jadwal dan rute yang berbeda.

Untuk transportasi kereta api akan melakukan diberangkatkan pada tanggal 26, 27, dan 28 Maret 2025. Kereta api ini akan berangkat dari Stasiun Pasar Senen.

Ini jadwal dan kota tujuan mudik gratis Jasa Raharja dengan Kereta Api :

Jadwal Keberangkatan, Jadwal Tiba Dan Kota Tujuan pada 26 Maret 2025

  • Brantas 14.40 - 03.15 Blitar
  • Singasari 21.55 - 11.25 Blitar
  • Bangunkarta 2 12.25 - 23.50 Jombang
  • Matarmaja 2 11.25 - 02.17 Malang
  • Jayabaya 2 22.15 - 10.45 Malang
  • Fajar Utama Solo 2 05.40 - 13.22 Solo
  • Jakatingkir 2 11.50 - 20.00 Solo
  • Dharmawangsa Ekspres 2 08.10 - 19.38 Surabaya
  • Gayabaru Malam Selatan 11.10 - 23.38 Surabaya
  • Kertjaya 2 14.30 -  01.25 Surabaya
  • Jayakarta 2 17.10 - 06.00 Surabaya
  • Gajahwong 07.55 - 15.50 Yogyakarta
  • Bogowonto 2 18.10 -  01.47 Yogyakarta
  • Progo 23.20- 06.40 Yogyakarta

Jadwal Keberangkatan 27 Maret 2025

  • Brantas 14.10-  03.15 Blitar
  • Bangunkarta 2 12.25 -  23.50 Jombang
  • Tawangjaya Premium 2 06.45 - 12.55 Semarang
  • Menoreh 13.35 - 19.22 Semarang
  • Tawangjaya Premium 3 23.50 - 05.37 Semarang
  • Gayabaru Malam Selatan 11.10 - 23.38 Surabaya
  • Jayakarta 2 17.10 - 06.00 Surabaya
  • Gajahwong 07.55 - 14.50 Yogyakarta
  • Bogowonto 2 18.10 - 01.47 Yogyakarta
  • Senja Utama YK 19.00 - 02.00 Yogyakarta

Jadwal Keberangkatan 28 Maret 2025

Baca Juga: Disebut Terima Dana Pengamanan di Kasus Korupsi Pertamina, Arya Sinulingga: Itu Fitnah!

  • Bangunkarta 2 12.25 - 23.50 Jombang
  • Matamarja 2 11.25 - 02.17 Malang
  • Majapahit 17.40 - 06.28 Malang
  • Tawangjaya Premium 2 06.45 - 12.55 Semarang
  • Menoreh 13.35 - 19.22 Semarang
  • Kertajaya 2 14.30 - 01.25 Surabaya
  • Gajahwong 07.55 - 14.50 Yogyakarta

Rute dan Kota Tujuan Keberangkatan Bus

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI