Dari Rival Jadi Sahabat? Prabowo, SBY, Jokowi Asyik Karaokean Pakai Seragam Komcad

Sabtu, 01 Maret 2025 | 09:11 WIB
Dari Rival Jadi Sahabat? Prabowo, SBY, Jokowi Asyik Karaokean Pakai Seragam Komcad
Tiktok @libraagirl_10
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan momen kebersamaan Presiden Prabowo Subianto, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) viral di sosial media.

Momen kebersamaan ini terlihat hangat dan sangat romantis. Terlebih saat ketiganya kompak mengenakan seragam Komcad sembari mendendangkan sebuah lagu di atas panggung.

Pertemuan ketiganya ini dalam momen jamuan santap malam atau gala dinner di malam terakhir retreat kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Kamis (27/2/25).

Prabowo dan SBY terlihat asik menyanyikan sebuah lagu, sementara Jokowi terlihat masih membaca lirik yang ada di depannya.

Baca Juga: Abai Seruan Salemba Kedua, Prabowo Diperingatkan! Rocky Gerung: Gerakan Meluas, Profesor Siap Turun!

Suasana hangat hidup rukun yang tercipta ini justru dipandang negatif oleh beberapa netizen.

Banyak netizen yang merasa bahwa para petinggi pemerintahan tengah bersenang-senang di atas penderitaan orang lain.

Video Prabowo bernyanyi bersama SBY dan Jokowi itu sempat diposting ulang akun Tiktok @libraagirl_10 dan mengundang sejumlah komentar pedas.

“Bisa...BisaNya.....Dia nyayi di saat raKyt nahan Lapar......wowwee,” tulis akun @lili.

“BERNYANYI DIATAS PENDERITAAN RAKYAT,” sahut @Imalonee_.

Baca Juga: Prabowo: Semoga Ramadan 1446 H Berjalan Tenang dan Khusyuk

“rakyat lapar malah nyanyi,” ujar @maria.

“di dunia mereka bisa bernyanyi di atas penderitaan rakyat yang mereka perbuat. tetapi di akhirat,” ungkap @Mr.AR.

“bersenang senanglah kalian di atas penderitaan rakyat,,” tulis @put ut.

“gimana nanti anak cucu kita kalao pemimpinNya cuma nyanyi nyanyi terus engak menata negara,” ucap @sunyata1972.

Kontributor : Kanita

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI