Mudik Gratis Jateng Lebaran 2025: Pendaftaran Akhir Februari, Bebas Pilih Naik Bus atau Kereta

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 11 Februari 2025 | 14:22 WIB
Mudik Gratis Jateng Lebaran 2025: Pendaftaran Akhir Februari, Bebas Pilih Naik Bus atau Kereta
Mudik gratis Jateng 2025 (pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah Jawa Tengan akan kembali membuka program mudik gratis Lebaran 2025. Lantas bagaimana cara daftar mudik gratis Jateng 2025? Nah untuk selengkapnya, simak berikut ini informasinya.

Diketahui, program mudik gratis se-Jawa Tengah tahun 2025 ini telah diumumkan melalui akun Instagram resmi Badan Penghubung Daerah (BPDP) Jawa Tengah @/penghubungjateng pada Sabtu, 8 Februati 2025.

Lurrr! Info penting mudik gratis armada Bus buat dulur Jateng semua.. Yuk disimak dengan cermat dan mulai disiapkan syarat dan dokumennya ya.” Tulis akunn@/penghubungjateng.

Adapun program mudik gratis 2025 Jawa Tengah  tersebut diperuntukan untuk warga Jawa Tengah (Jateng)  di Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi) yang ingin melakukan perjalanan mudik.

Tahun ini, program mudik gratis Lebaran 2025 akan menyediakan moda transportasi bus dan kereta api  yang tujuannya adalah tujuan kota-kota di Jawa Tengah. Nah kira-kira bagaimana cara daftar mudik gratis jateng 2025? Bertikut ini penjelasannya.

Cara Daftar Mudik Gratis Jateng 2025

Bagi yang warga Jateng yang ada di Jabodetabek dan ingin ikut program mudik gratis 2025, maka harus daftar terlebih dulu. Untuk pendaftaran bisa dilakukan melalui laman resmi berikut https://pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id/ .

Selain melalui situs resmi di atas, pendaftaran online bisa juga melalui aplikasi PEDA MATENG. Untuk mendapatkan aplikasinya, kamu bisa diinstal dan download melalui Google Play Store atau App Store.

Jadwal Pendaftaran Mudik Gratis Jateng 2025

Untuk jadwal pendaftaran mudik Lebaran gratis 2025 menggunakan transportasi bus akan mulai dibuka pada hari Senin, 24 Februari 2025. Untuk pendaftarannya mulai dilakukan pada pukul 12.00 WIB. 

Sedangkan, untuk pendaftaran mudik lebaran gratis 2025 menggunakan transportasi kereta api akan mulai dibuka pada hari Senin, 3 Maret 2025. Adapun untuk pendaftarannya akan mulai dilakukan pada pukul 12.00 WIB. 

Baca Juga: Mudik Gratis 2025 Pemprov Sumsel, Tersedia Ribuan Tiket

Untuk jadwal keberangkatan transportasi bus yaitu pada hari Rabu, 26 Maret 2025 dan keberangkatan awal dari Museum Purna Bhakti Pertiwi TMII, Jakarta Timur. Sebelum berangkat, pemudi harus daftar ulang mulai pukul 07.00 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI