Suara.com - Pendaftaran SNBP 2025 akan resmi dibuka pada Februari mendatang. Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) merupakan salah satu jalur dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB 2025) yang memberikan kesempatan bagi siswa berprestasi untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Seleksi ini mempertimbangkan nilai akademik serta prestasi tambahan sesuai ketentuan masing-masing PTN. Dengan dibukanya pendaftaran SNBP 2025, calon mahasiswa diimbau untuk segera mempersiapkan dokumen dan memenuhi syarat SNBP 2025 agar proses seleksi berjalan lancar.
Jadwal Pendaftaran SNBP 2025
Saat ini, tahapan registrasi akun SNPMB 2025 bagi siswa telah dimulai sejak 13 Januari dan berlangsung hingga 18 Februari 2025. Berikut jadwal lengkap pendaftaran SNBP 2025:
- Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2024
- Masa Sanggah Kuota Sekolah: 28 Desember 2024 - 17 Januari 2025
- Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 6 - 31 Januari 2025
- Pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS): 6 - 31 Januari 2025
- Registrasi Akun SNPMB Siswa: 13 Januari - 18 Februari 2025
- Pendaftaran SNBP: 4 - 18 Februari 2025
- Pengumuman Hasil SNBP: 18 Maret 2025
- Masa Unduh Kartu Peserta SNBP: 4 Februari - 30 April 2025
Calon peserta SNBP 2025 harus memenuhi beberapa syarat agar dapat mengikuti seleksi. Berikut persyaratan yang harus dipenuhi:
- Siswa SMA/SMK/MA kelas 12 tahun 2025 dengan prestasi akademik unggul.
- Terdaftar di PDSS dan memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).
- Memiliki nilai rapor yang sudah diinput ke PDSS sesuai ketentuan.
- Memenuhi persyaratan tambahan yang ditetapkan masing-masing PTN.
- Bagi calon mahasiswa program studi seni dan olahraga, wajib mengunggah portofolio sesuai ketentuan.
Ketentuan Sekolah untuk SNBP 2025
Selain siswa, sekolah juga memiliki ketentuan dalam proses pendaftaran SNBP 2025: