Program Makan Bergizi Gratis Dipantau Tentara Bikin Bocah SD Tegang, Kepala BGN Bilang Begini

Sabtu, 25 Januari 2025 | 14:57 WIB
Program Makan Bergizi Gratis Dipantau Tentara Bikin Bocah SD Tegang, Kepala BGN Bilang Begini
Potret siswa-siswi SDN 004 Samarinda menikmati Makan Bergizi Gratis di sekolahnya. [kaltimtoday.co]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana, angkat bicara soal netizen ramai menyoroti wajah ketakutan siswa SD ketika menikmati Makan Bergizi Gratis (MBG) sambil diawasi oleh anggota TNI.

Menurutnya, TNI merupakan mitra BGN yang sangat membantu kelancaran program MBG.

"Begini, TNI itu salah satunya adalah pihak yang sangat membantu BGN dalam pelaksanaan," kata Dadan ditemui di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Sabtu (25/1/2025).

Ia mengatakan, TNI hanya memberikan bantuan untuk kelancaran MBG hanya di lokasi tertentu saja yang sulit dijangkau oleh sipil.

"Jadi hanya bagian-bagian tertentu di lokasi lokasi yang sulit dijangkau oleh sipil, TNI membantu badan gizi," katanya.

"Jadi untuk tahap-tahap awal, apalagi di daerah-daerah yang memang sulit dijangkau oleh sipil, maka TNI yang membantu BGN menyelesaikan program ini," sambungnya.

Dadan mengatakan, hingga kekinian dominasi masih pihak swasta yang membantu program MBG.

"Tapi harus diketahui sampai sekarang sudah 245 satuan pelayanan, yang 75 persennya kan mitra swasta," pungkasnya.

Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana. (Suara.com/Bagaskara)
Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana. (Suara.com/Bagaskara)

Sebelumnya, program Makan Bergizi Gratis atau MBG yang merupakan bagian dari program Prabowo dan Gibran Rakabuming masih menjadi sorotan publik. Terbaru, netizen ramai menyoroti wajah ketakutan siswa SD ketika makan siang sambil diawasi oleh anggota TNI.

Baca Juga: Program Makan Bergizi Gratis: Berkah atau Beban? Menanti Hasil dan Manfaat di Tengah Anggaran Fantastis

Mabes TNI dilaporkan mengerahkan 351 Komando Distrik Militer (Kodim), 14 Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) dan 41 Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI