Suara.com - Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh mengungkapkan, dirinya menghargai Wakil Ketua DPR RI yang juga Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad yang mengunjunginya di ruang Fraksi DPR RI, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (20/1/2025).
Surya Paloh mengaku berbicang hangat dengan Dasco yang disebutnya sebagai sahabat.
"Dia teman rekan sahabat kan, berkunjung ke Fraksi NasDem ini saya pikir itu satu kehangatan komunikasi yang sangat kita hargai ya," kata Surya Paloh di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (20/1/2025) sore.
Di lain sisi, Surya mengatakan, NasDem sebagai partai pendukung pemerintah juga mengapresiasi tingkat kepuasan masyarakat terhadap pemerintahan Prabowo Subianto di 100 hari kerjanya.
Baca Juga: Datangi Kantor Fraksi NasDem, Surya Paloh Puji Anak Buahnya di DPR: Hebat Diam-diam Renovasi
"Nah kita sudah nyatakan kita partai pendukung pemerintah kan, bagaimana supaya juga dari waktu ke waktu ini bisa menghasilkan daya manfaat bagi seluruh kita, masyarakat berbangsa negara ini," ujarnya.
"Saya juga mengapresiasi tingkat kepuasan masyarakat yang cukup baik, tinggi, mengapresiasi keberhasilan pemerintahan Presiden Prabowo, untuk waktu 100 hari masa kerjanya, mudah-mudahan ini momentum yang harus tetap terjaga," sambungnya.
Lebih lanjut, Surya mengingatkan agar ke depan pemerintahan Prabowo harus memasang target besar.
"Ini bukan target-target ringan saya harus jujur mengatakan ini. Ini kan seluruh effort utk tignkat keberhasilan untuk mengantarkan sukses story bagi tidak hanya pemrrintahan ini tapi sejalan bagi kita," tambah dia.
Sebelumnya, Dasco menyampaikan, jika dirinya memang sengaja datang ke Fraksi NasDem untuk menemui Surya Paloh dan lakukan santap siang.
Baca Juga: Soal Polemik Pagar Laut, Dasco Kasih Pesan Ini Buat Menteri KKP Trenggono
"Ya sebagai ketua umum tentunya ada Bang Surya di sini dan tadi kita sempat bincang-bincang sedikit sambil makan lontong medan yang enak," kata Dasco usai santap siang.
Ia mengatakan, tak ada pembicaraan khusus ketika dirinya bertemu dengan Surya Paloh. Hanya saja, membicarakan soal hasil survei tingkat kepuasaan masyarakat terhadap pemerintahan Prabowo Subianto masuki 100 hari kerja.
"Iya tadi ada bicara-bicara sedikit bahwa beliau menyatakan syukur alhamdulillah bahwa tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja pemerintah itu tinggi dan saya ucapkan itu juga tidak kurang dari karena juga dukungan NasDem sebagai partai yang bersama-sama dengan pemerintah," ujarnya.
Lebih lanjut, Dasco mengaku tak ada pembicaraan lain selain hanya soal tingkat kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Prabowo.
"Oh tadi kayaknya nggak deh karena kita ya kan waktunya juga nggak terlalu lama tadi kita makan-makan sambil bicara-bicara yang terkini itu adalah hasil survei terhadap kinerja pemerintah jadi itu kebetulan yang kita bahas demikian," pungkasnya.