SPPI Batch 3 Kapan Ditutup? Cek Jadwal dan Syarat Pendaftarannya

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Kamis, 16 Januari 2025 | 18:25 WIB
SPPI Batch 3 Kapan Ditutup? Cek Jadwal dan Syarat Pendaftarannya
Link pendaftaran SPPI. [Unhan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Pertahanan Republik Indonesia telah membuka pendaftaran untuk Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) Batch 3 pada tahun 2025. Program ini merupakan peluang emas bagi para pemuda untuk berperan langsung dalam memajukan bangsa. Lantas, SPPI Batch 3 kapan ditutup?

SPPI adalah program yang dirancang untuk menghasilkan lulusan unggul yang dapat mengelola program-program pembangunan strategis. Peserta yang terpilih akan menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan mendapatkan pelatihan kemiliteran langsung melalui Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Lulusan SPPI akan ditempatkan di Badan Gizi Nasional untuk merancang dan melaksanakan program pemenuhan gizi masyarakat sekaligus memperoleh keterampilan manajerial untuk mendukung pembangunan berkelanjutan sesuai dengan visi Indonesia Emas 2045.

Pendaftaran dilakukan secara online sehingga memudahkan para calon peserta yang ingin berpartisipasi dalam program ini. Namun, kapan pendaftaran untuk SPPI 2025 ditutup? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

Jadwal Pendaftaran dan Seleksi SPPI Batch 3 Tahun 2025

Pendaftaran SPPI Batch 3 dibuka mulai 27 Desember 2024 dan akan ditutup pada 15 Maret 2025. Pastikan Anda memperhatikan jadwal penting terkait pendaftaran dan seleksi agar tidak terlewat. Berikut adalah jadwal lengkap yang perlu diketahui:

  • Pendaftaran Online: 27 Desember 2024 - 15 Maret 2025
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 20 Maret 2025
  • Tes Seleksi: 6 April - 3 Mei 2025
  • Gelombang 1: 6 - 19 April 2025
  • Gelombang 2: 20 April - 2 Mei 2025
  • Pelatihan Dasar Kemiliteran: 5 Mei - 3 Juli 2025
  • Pelatihan Manajerial: 4 Juli - 4 Agustus 2025

Syarat Mendaftar SPPI Batch 3 Tahun 2025

Baca Juga: Kenapa Muhammadiyah Setuju Sekolah Libur Selama Bulan Puasa 2025? Ini Alasannya

Sebelum memutuskan untuk mendaftar, Anda perlu memperhatikan persyaratan yang harus dipenuhi, yaitu sebagai berikut:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI