Suara.com - Pernah dikenal secara luas sebagai Crazy Rich PIK, sosok Helena Lim kini harus menghadapi dakwaan atas kasus korupsi timah yang menjerat Harvey Moeis. Aset yang ia miliki telah disita oleh Kejaksaan Agung. Dalam persidangannya, ada hal yang menarik perhatian publik lantaran sang ibu melantangkan takbir dan syahadat usai putrinya divonis 5 tahun bui. Lalu bagaimana sebenarnya silsilah keluarga Helena Lim ini?
Sidang putusan sendiri dilaksanakan pada Senin, 30 Desember 2024 lalu, pada Helena Lim sebagai terdakwa di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta Pusat. Dirinya divonis 5 tahun penjara dan dengan sebesar Rp750,000,000 atas kasus tersebut.
Ucapan Takbir dan Syahadat sang Ibu
Sang ibu sendiri sempat harus dikeluarkan dari ruang sidang lantaran dianggap mengganggu pembacaan putusan dan ketenangan ruang sidang. Selama prosesnya, sang ibu terus menangis dan sempat mengumandangkan takbir serta syahadat.
Tentu tak sedikit yang berasumsi bahwa sang ibu dan keluarga Helena Lim adalah pemeluk agama Islam, karena hal yang juga mengagetkan cukup banyak orang ini. Meski demikian sang ibu tetap harus dikeluarkan dari ruang sidang oleh petugas yang ada di sana.
Silsilah Keluarga Helena Lim
Sedikit latar belakang keluarga Helena Lim terungkap ketika dirinya hadir di kanal YouTube Merry Riana. Ia menyampaikan bahwa dahulu ia tinggal di rumah kecil dan tidur di satu ruangan bersama dengan 4 saudara kandungnya. Sang ayah diketahui bekerja sebagai montir di bengkel.
Ketika usianya 12 tahun, sang ayah meninggal dunia dan Helena harus menggantikan peran sang ayah menjadi tulang punggung keluarganya. Ia menghabiskan masa kecil hingga dewasa di Medan, namun merasa lebih menikmati tantangan yang ada di Jakarta.
Lahir pada 19 November 1976 lalu, dirinya kini berusia 48 tahun. Tidak banyak yang diketahui terkait dengan keluarga Helena Lim. Dari apa yang ditemukan, sang ibu, yang belakangan harus dikeluarkan dari ruang persidangan, bernama Hoa Lian.
Helena diketahui juga memiliki empat orang saudara kandung. Kemudian ia pernah menikah di tahun 1998 lalu, dan memiliki empat anak, tiga diantaranya perempuan, dan satu orang anak laki-laki. Ia juga dahulu cukup sering mengunggah momen kebersamaan dengan keluarganya di Instagramnya.