Suara.com - Menteri Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai meluruskan pernyataannya yang kadung viral terkait punya tiga pacar. Pigai menjelaskan bahwa hubungan pacaran dengan tiga orang tersebut tidak dilakukan dalam waktu yang bersamaan.
Tiga pacar yang dimaksud Pigai ialah dalam waktu 13 dirinya pernah menjalin hubungan pacaran sebanyak tiga kali.
"Saya tidak punya Istri hampir 13 tahun. Saya hanya tiga kali saja pacaran selama hampir 13 tahun dan tidak bersamaan atau dalam waktu yang sama," kata Pigai kepada Suara.com, Kamis (2/1/2025).
Pigai justru menegaskan bahwa dalam menjalin hubungan tidak boleh ada perselingkuhan.
"Saya tekankan tidak boleh ada yang selingkuh!" tegas Pigai.
Lebih lanjut, Pigai menjelaskan perihal pernyataannya saat pidato pada pelantikan 56 pejabat eselon I dan III Kementrian HAM di Jakarta, Selasa (31/12/2024).
Ia menegaskan bahwa salah satu sumber terjadinya korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN) di Indonesia adalah hubungan gelap atau perselingkuhan antarpegawai, baik di pemerintahan maupun di swasta.
"Ini yang harus dibersihkan di negeri ini," kata Pigai.
Pigai menjelaskan perselingkuhan antarpegawai di berbagai sektor akan menimbulkan kerusakan baik moral dan mental.
Baca Juga: Jejak Pendidikan Natalius Pigai: Menteri HAM yang Pamer Punya 3 Pacar Saat Pidato
"Hubungan gelap antara pegawai baik di pemerintah maupun swasta telah menimbulkan kerusakan moral dan mental, membentuk mental hedon, tuntutan tinggi dan menghabiskan uang hanya untuk hubungan mereka," tutur Pigau.