Suara.com - Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka memang tidak selalu terlihat berdua.
Keduanya bak sudah membagi tugas untuk menangapi semua permasalahan yang ada di Indonesia.
Gibran sebagai wakil presiden seringkali terlihat sendirian saat berkunjung ke tempat-tempat tertentu.
Dirinya bertugas di lapangan sendirian dengan ditemani penangung jawab disetiap daerah yang dikunjunginya.
Uniknya, dalam setiap kunjungannya itu, Gibran selalu mengeluarkan kalimat yang sama. Sehingga kalimat yang diucapkan itu seperti sudah menjadi ‘kalimat keramat’.
Bagaimana tidak, Gibran selalu mengucapkan kalimat tersebut, terutama dalam teks sambutan pidatonya.
Kalimat keramat yang diucapkan itu berupa ‘salam hangat dari Bapak Presiden Prabowo Subianto’.
Hampir disetiap momen besar dan penting, Gibran mengucapkan kalimat tersebut.
Kalimatnya tersebut untuk mewakili Presiden Prabowo Subianto yang tidak bisa hadir dalam momen-momen tertentu itu.
Baca Juga: Kesederhanaan Selvi Ananda Jadi Sorotan, Warganet: Cocok Jadi Wapres!
Disisi lain, Gibran seolah ingin terlihat jika dirinya selalu mengingat Prabowo. Selain itu dirinya juga ingin menunjukkan bahwa selalu menindaklanjuti arahan Prabowo.