Disampaikan dalam artikel tersebut, Sekretaris Jenderal Partai Golkar Muhammad Sarmuji menegaskan belum ada tanda-tanda yang meyakinkan bahwa Jokowi akan segera bergabung dengan partai berlambang pohon beringin itu.
TurnBackHoax juga menelusuri akun Instagram resmi Partai Golkar untuk mencari fakta tentang narasi yang disampaikan. Dari unggahan terbaru pada Selasa (17/12/2024), Bahlil masih menjadi ketua umum, terlihat dari momen ketika ia meresmikan kantor baru DPD Partai Golkar di Sumatra Barat.
Kesimpulan
Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa unggahan berisi klaim “Jokowi jadi Ketua Umum Golkar, gantikan Bahlil” merupakan konten palsu (fabricated content).