Suara.com - Presiden RI Prabowo Subianto mengumpulkan jajaran Kabinet Merah Putih dalam sidang kabinet paripurna, Senin (2/12.2024) sore. Sidang tersebut menjadi pertama digelar usai Prabowo menyelesaiakan lawatan ke sejumlah negara.
"Satu setengah bulan sesudah pelantikan, kita sekaligus tentunya bertemu kembali secara lengkap setelah saya kembali dari kunjungan kerja saya ke beberapa negara sahabat, Minggu lalu," kata Prabowo membuka sidang di Kantor Presiden, Jakarta, Senin.
Prabowo mengatakan meski sejak kepulamgannya dari kunjungan kenegaraan ia sudah bertemu sejumlah menteri dan jajaran kabinet kain, menurutnya kehadiran lengkap anggota Kabinet Merah Putih baru kembali terlaksana sore ini.
"Saya ucapkan terima kasih kepada saudara-saudara sekalian," kata Prabowo.
Baca Juga: Kuliti Motif Bantuan Wapres Gibran, Rocky Gerung Bedah Isi Hati Prabowo: 'Ya Gue Tahu Maksudnya'
Kepala negara lantas menyampaikan maksud dan tujuan dirinya mengumpulkan jajaran kabinet di Kantor Presiden, komplek Istana Kepresidenan Jakarta pada hari ini.
"Maksud dan tujuan daripada sidang paripurna kali ini tentunya akan saya memberi penjelasan tentang kunjungan saya. Hal-hal yang menjadi hasil daripada kunjungan tersebut dan temuan-temuan yang saya dapatkan dari interaksi saya beberapa Minggu itu," kata Prabowo.
Selain mengenai hasil dari lawatan, Prabowo sekaligus akan menyampaikam sejumlah arahan dalam sidang kabinet paripurna sore ini.
"Kemudian setalah itu saya ingin menyampaikan beberapa hal pengarahan saya tentang program-program yang akan kita jalankan," kata Prabowo.