Suara.com - Orang tua Calon Gubernur Sumatera Utara nomor urut 2, Edy Rahmayadi, Ngadisah Kandar berdoa agar anaknya bisa mengalahkan menantu Presiden ke-7 RI Jokowi, Bobby Nasution. Dengan demikian, Edy nantinya bisa menang di Pilkada Sumut 2024.
Sebagai calon gubernur petahana, Ngadisah yakin anaknya Edy dapat hasil terbaik.
"Semoga anak saya, Edy Rahmayadi dilindungi Allah dan menang," kata Ngasidah usai menggunakan hak suaranya di Medan, Rabu (27/11/2024).
Ngasidah menggunakan hak suaranya bersama anak, memantau dan cucunya. Dia berharap pesata demokrasi kali ini berjalan dengan baik.
Ngasidah Kandar menggunakan hak suaranya di tempat pemungutan suara 044 Kelurahan Pangkalan Mansyhur, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan sama seperti Edy Rahmayadi.
Minta Doa Restu
Edy Rahmayadi sebelum menggunakan hak suaranya terlebih dahulu meminta restu dari Ngasidah Kandar dan berjalan bersama menuju TPS yang tidak jauh dari tempat tinggal-nya.
Edy Rahmayadi yang mengenakan pakaian serba hitam meminta relawan dan para saksi untuk bekerja maksimal mengawal suara-suara di seluruh TPS.
Dia mengatakan hasil hitung cepat atau quick count tidak menjadi landasan untuk memenangkan pemilihan kepala daerah.